Jadi Game Changer Lawan Barito Putera, Brylian Aldama Masuk Starting Line Up Persebaya Lawan Persib
Brylian Aldama dipasang sebagai starting line up Persebaya lawan Persib.--
Brylian Aldama terus mendapatkan kesempatan bermain. Seiring belum bergabungnya Marselino Ferdinan karena dipanggil timnas. Brylian sempat bermain saat Persebaya menghadapi Barito Putera, awal pekan ini. Saat itu ia mendapatkan kesempatan bermain di babak kedua. Menggantikan Andre Oktaviansyah.
Masuknya Brylian Aldama di babak kedua itu mengubah permainan Persebaya. Ia menjadi game changer. Aliran bola lebih lancar. Persebaya yang sempat tertinggal 0-1 di babak pertama langsung bisa comeback dan memenangi laga 3-2.
Kini kesempatan itu datang lagi. Ada nama Brylian Aldama di starting line up Persebaya saat menghadapi Persib Bandung. Ia dipasang sejak menit awal. Berpasangan dengan M. Hidayat dan Alwi Slamat.
Ia diharapkan bisa menjadi jembatan dari para pemain jangkar Persebaya ke penyuplai bola di depan.
Di luar nama Brylian Aldama, Persebaya tetap memasang formasi dan susunan pemain yang serupa ketika menghadapi Barito Putera. Ernando Ari Sutaryadi tetap mengawal mistar Persebaya. Di belakang ada Rizwan dan Leo Lelis sebagai bek tengah. Mereka ditopang Koko Ari Arya dan Alta Balla di sebagai bek sayap.
Di lini tengah ada Hidayat, Alwi, dan Brylian. Formasi "Pohon Natal" juga menempatkan Sho Yamamoto serta Higor Vidal di belakang Silvio Junior.
Persebaya bakal bentrok lawan Persib Bandung. Laga pekan ke-13 ini bakal digelar di Stadion Jatidiri Semarang, sore ini, 10 Desember 2022 pukul 15.00 WIB. Kedua tim dipastikan tampil tidak dengan skuad terbaiknya karena pemainnya dipanggil Timnas Indonesia.
BACA JUGA:Persib vs Persebaya: Kalah Materi, Aji Santoso Usung Motivasi Menang di Kanjuruhan
Persebaya dua pemain, yakni Rizky Ridho dan Marselino Ferdinan. Sedangkan Persib tiga pemain yakni Rachmat Irianto, Marc Klok, dan Ricky Kambuaya.
Tetapi Aji Santoso mengingatkan sepak bola tidak semata dihitung dari keunggulan materi tim. Banyak aspek yang memengaruhi. Persebaya, kata Pelatih Terbaik Liga 1 2021 ini memang kalah dari sisi materi. Tetapi tidak dengan motivasi.
Alwi Slamat dan kawan kawan kini dalam konfidensi tinggi. Kemenangan lawan Barito Putera disebut berperan besar. Tim tetap bisa menang walau tidak dengan skuad terbaik.
“Lawan Persib anak-anak pasti akan lebih termotivasi. Justru tidak diunggulkan membuat kami bisa lebih lepas,”tukasnya.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: