Garuda Layani Melbourne-Bali PP

Garuda Layani Melbourne-Bali PP

Pesawat Garuda Indonesia/ilustrasi-Garuda Indonesia-Garuda Indonesia

DENPASAR, HARIAN DISWAY - Penerbangan bolak-balik dari Melbourne-Denpasar Bali kini bisa ditempuh sekali seminggu.  Garuda Indonesia resmi memulai buka layanan Rute Penerbangan langsung Melbourne (Australia) - Bali PP, Jumat, 9 Desember 2022. 

Garuda melayani rute Melbourne - Bali PP itu dengan armada Airbus A330-300. Rute baru itu dibukan karena kunjungan wisatawan ke Bali makin meningkat. Terlebih dari Australia.

“Selaras dengan langkah Pemerintah yang tengah menargetkan kenaikan jumlah wisatawan mancanegara menuju Indonesia di tahun 2023, serta di tengah penambahan jumlah kapasitas produksi yang terus dilakukan oleh Garuda Indonesia," ujar Direktur Utama Garuda Indonesia Irfan Setiaputra.

Dengan adanya pengoperasian rute penerbangan Melbourne - Bali kali ini, Irfan Setiaputra mengharapkan mampu memperkuat berbagai rencana strategis Pemerintah untuk mengembangkan pariwisata berkelanjutan yang memiliki nilai manfaat lebih bagi perekonomian masyarakat serta berdaya saing unggul sebagai pariwisata nasional di tengah ragam pariwisata Asia Tenggara.

Penerbangan Melbourne - Bali PP dilayani dengan nomor penerbangan GA-719 dari Bandara Internasional Melbourne yang tersedia setiap hari Sabtu yang diberangkatkan pada pukul 9.10 LT dan tiba di Bali pukul 12.05 LT.

Sementara itu, penerbangan Bali - Melbourne akan beroperasi setiap hari Jumat dengan nomor penerbangan GA-718 yang akan diberangkatkan pukul 23.00 LT dari Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai dan tiba keesokan harinya pukul 07.35 LT. 

Sebelumnya, Badan Pusat Statistik (BPS) merilis momentum peningkatan wisman Indonesia setelah pandemi mereda. Puncaknya terjadi pada Oktober 2022.

Jumlah wisman Oktober mencapai 678.530 jiwa. Angkanya naik 364 persen jika dibandingkan Oktober 2021.

Diprediksi Desember ini angkanya bakal makin meningkat. Pemerintah menangkap momentum liburan Natal dan tahun baru. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: