Perjalanan Serial Killer sampai Pasal 340 KUHP
ilustrasi: Gusti--
Lantas, polisi melakukan uji laboratorium forensik. Meneliti sampel muntahan korban. Ternyata mengandung pestisida. Klop dengan bungkus pestisida itu.
Ditambah fakta, Wowon menghilang. Bahkan, tidak hadir di pemakaman isteri dan anak-anak tirinya. Maka, Wawan dikejar. Ditangkap di rumah di Cianjur. Sejak itu kasus ini menggelinding. Polisi mengungkap serial killer oleh komplotan dukun itu.
Di kondisi ekonomi masyarakat yang sulit sekarang, dukun pengganda uang jadi idola warga desa. Itu menjadi alasan penipu Wowon CS bisa mendapat perhatian warga. Terlebih pada dasarnya mayoritas masyarakat kita masih mengidolakan dukun.
Dikutip dari laman Kemenag.go.id, Senin,15 April 2013, Wakil Menteri Agama (saat itu) Prof Dr Nasaruddin Umar menyatakan, meminta pertolongan dukun adalah perbuatan mubazir. Bahkan mengarah pada menyekutukan Tuhan Yang Maha Esa.
Prof Nasaruddin saat memberi pengajian di Masjid Sunda Kelapa Jakarta, 8 April 2013, mengatakan: "Kenapa gak datang ke Tuhan? Paranormal kan makhluk Allah."
Tapi tetap saja warga sulit diajari soal ini. Dukun tetap laris.
Jangankan Indonesia, di Amerika Serikat (AS) pun, warganya juga percaya dukun. Cuma, beda permintaan antara warga Indonesia dengan warga AS terhadap dukun.
Kalau warga kita minta cepat kaya tanpa kerja, di sana umumnya dukun 'penerawang' atau sesuatu yang tak dilihat manusia. Meski, dukunnya bohong juga.
Kasus dukun yang menghebohkan terjadi di Ohio, AS, pada 2013. Seorang gadis remaja 'hilang', lalu sang ibunda bertanya ke dukun. Menghebohkan Amerika.
Dikutip dari Daily Mail, Rabu, 8 Mei 2013 bertajuk: "Sylvia Browne: fans lash out at 'psychic' over false Ohio abduction prediction", diuraikan, begini:
Gadis 17 tahun, Amanda Berry mendadak hilang 21 April 2003. Ibunda Berry, Louwanna Miller, sudah lapor polisi, mencari ke mana-mana, tidak ketemu. Akhirnya, dia datang ke dukun bernama Sylvia Browne.
Sylvia Browne bukan dukun biasa. Dia selebritis. Terkenal di AS. Pengisi tetap acara televisi di program The Montel Williams Show dan Larry King Live. Juga rutin setiap hari mengisi acara radio online selama satu jam di Hay House Radio.
Ny Miller datang ke Browne, menanyakan posisi Amanda Berry yang sudah sebulan hilang.
Browne menerawang. Entah apa yang dia lakukan. Sejenak kemudian dia berkata begini: "Amanda Berry bukan tipe remaja yang tidak memberi kabar, jika dia pergi ke suatu tempat."
Ny Miller mengangguk-angguk. Tanda membenarkan itu. Lantas Browne mengatakan sesuatu yang sangat mengejutkan:
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: