Finalis Puteri Indonesia Jawa Timur 2023 Gloria Riyadi: Gemar Berkegiatan Sosial

Finalis Puteri Indonesia Jawa Timur 2023 Gloria Riyadi: Gemar Berkegiatan Sosial

--

Parasnya cantik, anggun, dan memesona. Mungkin inilah yang bisa kita lihat dari finalis Puteri Indonesia Jawa Timur 2023, Gloria Vincentia Riyadi. Namun, ternyata tak hanya itu kelebihannya.

Di balik raut wajah yang ayu, ada kepribadian Glo -panggilannya- yang membuat orang-orang di sekitarnya berdecak kagum. Sebab dengannya dia membawa dampak yang nyata bagi sesama manusia.

Saat Harian Disway menemuinya via daring, Glo menceritakan apa yang dia lakukan selama ini. Sejak masih belia atau duduk di bangku sekolah, jiwa sosial dalam dirinya sudah bertumbuh. Tak seperti kebanyakan orang, Glo sudah menunjukkan sesuatu yang 'lain' dari teman-teman seumurannya.

Yaitu aktif dalam lewat kegiatan-kegiatan sosial. Dia cenderung ingin selalu peduli dengan keadaan banyak insan yang tidak seberuntung dirinya. Terutama anak-anak jalanan.

Mahasiswa Magister Manajemen Universitas Telkom Bandung ini mengungkapkan bahwa anak jalananlah yang menjadi awal dari segala kegiatan sosial yang sampai sekarang masih digelutinya itu. Dari membantu dan mengajar mereka, jiwa sosial itu menjadi perangainya sampai dia beranjak dewasa.


Tania, seorang anak asal NTB yang disponsori oleh Gloria Riyadi lewat sebuah program amal-Gloria Vincentia Riyadi-Instagram @gloriavincent

Selain itu, gadis kelahiran Malang itu juga menyisihkan pendapatannya lewat sebuah yayasan untuk disumbangkan ke anak yang kurang mampu di suatu daerah di Nusa Tenggara Barat (NTB). "Sampai sekarang saya sama sekali belum pernah bertemu dengan anak-anak yang saya bantu itu. Saya hanya percaya bahwa saya adalah perpanjangan tangan Tuhan untuk membantu anak-anak tersebut," katanya.


Kartu calon donor kornea mata yang diterima Gloria dari Bank Mata Indonesia-Gloria Vincentia Riyadi-Instagram @gloriavincent.

Yang mencengangkan lagi, Glo ternyata telah terdaftar secara resmi di Bank Mata Indonesia sebagai calon pendonor kornea mata. Kartu calon donor kornea mata yang diterimanya merupakan hadiah istimewa yang didapatkannya saat usianya sah menginjak 23 tahun.

Terakhir, dia berpartisipasi dalam kegiatan amal yang digagas oleh Lifebuoy Indonesia. Untuk ajang itu, dia memanjangkan rambutnya hingga mencapai 40-50 cm untuk kemudian dipotong dan dijadikan sebagai rambut palsu dan diberikan kepada anak-anak yang menderita kanker.

Segala kegiatan sosial yang dilakukannya ini murni bukan untuk menunjukan bahwa dia adalah seorang yang baik. Tetapi semuanya itu dilakukannya berkat dorongan dan didikan orang tua serta keharusan untuk taat melakukan perintah Tuhan. Semoga kita bisa meniru jiwa besar yang tertanam dalam hati dan diri seorang Gloria Vincentia Riyadi ya. (Candraditya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: