Mahasiswa Untag KKN Kembangkan E-Commerce bagi Pelaku UMKM Paper Bag

Mahasiswa Untag KKN Kembangkan E-Commerce bagi Pelaku UMKM Paper Bag

Norbertus Darius Ati mengenalkan e-commerce kepada pelaku UMKM paper bag.-Istimewa-

MOJOKERTO, HARIAN DISWAY- Seiring berjalannya perkembangan teknologi, teknik pemasaran juga mengalami perubahan dan penyesuaian untuk mengikuti tren dan pola perilaku konsumen yang baru. Dalam era digital, pemasaran online telah menjadi sangat penting. 

Ini melibatkan penggunaan berbagai platform digital seperti situs web, media sosial, mesin pencari, iklan online, dan email untuk mempromosikan produk atau layanan kepada target pasar. Digital marketing juga melibatkan salah satunya yaitu e-commerce. Electronic commerce atau e-commerce adalah suatu proses terjadinya transaksi jual beli yang dalam prakteknya dilakukan secara online melalui media elektronik seperti handphone, komputer, dan laptop.

BACA JUGA: KKN Mahasiswa UNTAG Surabaya Bangun Branding Budidaya Anggrek melalui Konten Digital

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan salah satu wujud melaksanakan tri darma perguruan tinggi yang dilakukan bagi mahasiswa yang berada di semester enam keatas dengan membawa spirit patriot mengabdi dan sudah menerima banyak ilmu dan pembelajaran dibangku perkuliahan. Rektor Untag Surabaya, Prof. Mulyanto Nugroho mengatakan, ”Ibaratnya, anda ini sudah dimasukkan ke Kawah Candradimuka sehingga menjadi sakti. Dan untuk menjadi sakti, tentunya Anda butuh pengabdian di masyarakat.” 

Hal serupa dikatakan J. SUbekti, Ketua Yayasan Perguruan 17 Agustus 1945 Surabaya. “Patriot itu cinta dan mengabdi untuk bangsanya, rela berkorban, serta pantang menyerah,” ucap J. Subekti sebagai pesan kepada para peserta KKN. 

J. Subekti  mengakui bahwa para mahasiswa itu menghadapi tantangan besar saat mengabdi kepada masyarakat selama duabelas hari lamanya. Terutama karena pengetahuan masyarakat desa sudah sedemikian maju. Sudah memahami apa itu teknologi. Sudah memahami atau menguasai digital. “Sesuaikan diri anda masing-masing dengan tingkat pengetahuan masyarakat desa. Di sana, Anda akan melakukan pengabdian masyarakat yang menyangkut dengan ilmu dan teknologi serta digitalisasi yang sangat pesat perkembangan di era sekarang ini,” ucap J. Subekti. 

Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) Universita 17 Agustus 1945 Surabaya dilaksanakan pada hari Senin, 03 juli - 14 juli 2023 mulai pada pukul 09:00 WIB – 16:00 WIB. Dengan mengusung tema Penguatan Ikon Desa Berbasis Potensi Lokal.  Kegiatan kuliah kerja nyata tersebut diharapkan dapat mengoptimalkan para UMKM dan petani dengan menunjukkan keunggulan desa. 

Pada Desa Jiyu, Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, pertumbuhan teknologi informasi dan internet telah membawa dampak signifikan dalam dunia bisnis, terutama dalam industri e-commerce. Penggunaan e-commerce telah menjadi tren yang kuat di banyak negara. Hal ini memungkinkan pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) untuk memperluas jangkauan pasar mereka. Sehingga saya, Norbertus Darius Ati, Mahasiswa Program Studi Administrasi Publik Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik dengan bimbingan oleh Dosen Pembimbing Lapangan Bapak Doan Whidiandono, S. SOS., M. I. KOM, mengenalkan hal ini kepada UMKM setempat. 

Salah satunya adalah pelaku UMKM Paper Bag milik Ibu Buba di Dusun Jiyu Desa Jiyu. UMKM ini menghadapi berbagai kendala dalam pemasaran produk mereka. Salah satunya keterbatasan akses pasar dan kurangnya pengetahuan tentang teknologi e-commerce atau kurangnya strategis dalam teknik pemasaran. 

Sehingga saya merekomendasikan beberapa langkah untuk mengembangkan e-commerce bagi pelaku UMKM paper bag di Desa Jiyu. Pertama, pelaku UMKM perlu meningkatkan pemahaman tentang manfaat dan cara menggunakan e-commerce melalui pelatihan dan pendidikan. Kedua, perlu membangun platform e-commerce yang ramah pengguna dan menarik untuk menarik pelanggan. Ketiga, promosi aktif melalui media sosial dan kampanye pemasaran online harus dilakukan untuk meningkatkan kesadaran tentang produk mereka salah satunya yaitu Shopee. 

Melalui pengembangan e-commerce, pelaku UMKM paper bag di Desa Jiyu dapat mengatasi kendala dalam pemasaran dan mencapai pertumbuhan bisnis yang lebih baik. Dengan memperluas jangkauan pasar secara online, mereka dapat menjangkau konsumen potensial di wilayah yang lebih luas, termasuk di luar desa mereka. Hal ini akan berkontribusi pada peningkatan pendapatan dan peningkatan kesejahteraan ekonomi di Desa Jiyu secara keseluruhan. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: