Panglima Santri, Gelar Resmi dari PBNU untuk Konsolidasikan Santri Se-Indonesia, Bukan Hanya untuk Menganulir Cak Imin

Panglima Santri, Gelar Resmi dari PBNU untuk Konsolidasikan Santri Se-Indonesia, Bukan Hanya untuk Menganulir Cak Imin

Peringatan Hari Santri di Kota Pasuruan tahun 2022. PBNU akan menetapkan seorang panglima santri setiap tahunnya. Tugas panglima santri adalah mengkonsolidasikan santri seluruh Indonesia-Harian Disway-

JAKARTA, HARIAN DISWAY - Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) mengumumkan bahwa setiap tahunnya, akan dipilih seseorang untuk menjadi “Panglima Santri” NU seluruh Indonesia. 

Gelar terbaru ini untuk pertama kalinya disematkan pada Ketua PCNU Surabaya Umarsyah. Gelar tersebut diumumkan oleh Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjend) PBNU Sulaeman Tanjung pada Selasa, 8 Agustus 2023. 

Ia menjelaskan, bahwa gelar Panglima Santri akan diberikan oleh PBNU setiap tahunnya pada penyandang yang berbeda-beda. 

BACA JUGA:Bukan Muhaimin, PBNU Tetapkan Umarsyah Sebagai Panglima Santri NU tahun 2023

Tugas seorang Panglima Santri, kata Sulaeman, adalah mengkonsolidasikan kekuatan santri seluruh Indonesia. 

“Panglima santri diharapkan bisa membangkitkan nilai-nilai kepahlawanan di kalangan santri seluruh Indonesia,” jelas Sulaeman pada Harian Disway melalui pesan singkat, Selasa sore. 

Julukan Panglima Santri sebelumnya sudah disandang oleh Ketua Umum DPP Partai Kebangkitan Bangsa Muhaimin Iskandar. Gelar tersebut mulai populer menghiasi spanduk dan banner bergambar Muhaimin. 

BACA JUGA:Ribut-Ribut NU dan PKB: Beda Sikap Kiai Said Aqil dan Ketum PBNU Yahya Cholil Staquf

Wakil Ketua DPR tersebut menuturkan bahwa ia didapuk sebagai Panglima Santri oleh beberapa Kiai di Jember dan Pasuruan. Hal tersebut ia sampaikan pada momen puncak perayaan hari santri di Surabaya tahun 2022 lalu. 

Menurut Cak Imin, panggilannya, sebutan Panglima Santri lahir dari perjuangan dan peran santri dalam merebut dan mempertahankan kemerdekaan indonesia. 

Meski demikian, Wasekjend PBNU Sulaeman membantah bahwa penetapan gelar panglima santri semata untuk “menganulir” gelar Muhaimin saja. Menurutnya, ada tujuan besar untuk membikin gerakan santri menjadi lebih masif. 

Selain tugas tersebut, Panglima Santri 2023 Umarsyah bertugas untuk memimpin pelaksanaan perayaan kolosal hari santri tahun 2023 yang akan dipusatkan di Surabaya, Jawa Timur pada Oktober mendatang.(*)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: