Persebaya vs PSM Makassar: Ini Tiga Pemain Juku Eja yang Patut Diwaspadai Green Force
Tiga pemain PSM Makassar yang harus diwaspadai Persebaya. Dari kiri: Yance Sayuri, Wiljan Pluim, dan Kenzo Nambu.--
Gelandang PSM Makassar, Wiljan Pluim. Ia menjadi orkestrator permainan Juku Eja sejak 2017. Pluim termasuk dalam pemain yang patut diwaspadai Persebaya di pertandingan pekan sembilan, Jumat, 18 Agustus 2023.--instagram @wiljanpluim
Pluim jadi pemain yang harus diwaspadai karena seringkali umpan-umpannya jadi momok untuk lini pertahanan lawan. Akurasi passing-nya juga tinggi.
Dari kemampuan tersebut ia dipercaya untuk bertahan menjadi pemain andalan sektor tengah PSM sejak 2017 silam.
Pemain ketiga yang harus diwaspadai Persebaya dari skuad PSM yakni Yance Sayuri. Pemain serba bisa itu punya eksplosivitas di ruang pertahanan lawan.
Yance Sayuri biasa diplot sebagai bek kiri. Namun terkadang ia mampu dipasang di posisi winger kiri dan kanan. Kecepatannya selalu diandalkan.
Dari delapan pertandingan, bek kiri tersebut sudah mengemas 1 gol dan 1 assist. Perolehan fantastis untuk seorang defender.
Bek kiri eksplosif milik PSM, Yance Sayuri. Ia menjadi andalan di sektor sayap. Yance punya kecepatan yang tinggi.--instagram @yansayuri11
Tiga nama tersebut bisa dibilang harus mendapat perhatian lebih. Ketiganya merupakan bagian dari skuad juara Liga 1 2022/2023 untuk Juku Eja.
Pluim sang orkestrator permainan, Kenzo si penembak jitu, dan Yance punya kecepatan untuk mengacak-acak kotak penalti lawan.
BACA JUGA:Empat Tahun Melatih Persebaya, Aji Santoso Senang Menyumbang Pemain Timnas Terbanyak
Namun di lapangan apapun bisa terjadi. Persebaya mengantongi modal kepercayaan diri pasca menang dua kali beruntun saat jumpa Bhayangkara FC dan Persita.
Green Force juga unggul karena bermain di rumah sendiri: GBT. Sebagai informasi, tiket pertandingan sudah ludes terjual sejak Senin, 14 Agustus 2023. Hal tersebut dikonfirmasi oleh media sosial Persebaya.
Sehingga, Bonek mania akan memenuhi stadion untuk menemani Persebaya untuk bertanding. Apabila Persebaya menang, mereka akan merangsek naik ke papan atas klasemen sementara. Ayo Fokus, Jol! Rebut Jalur Juara! (Fidelis Daniel)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: