Klopp Pilih Gakpo Predator

Klopp Pilih Gakpo Predator

BUKAN Darwin Nunez. Bukan pula Diogo Jota. Pelatih Liverpool Jurgen Klopp justru memilih Cody Gakpo sebagai striker The Reds. Ia belum percaya betul dengan Darwin Nunez dan Diogo Jota. Nunez masih angin-anginan. Jota kerap dibekap cedera.-liverpool.com-

LIVERPOOL sudah mencapai kesepakatan dengan Southampton untuk mendapatkan jasa bermain Romeo Lavia. Pemain timnas Belgia itu dibeli GBP 60 juta. Jika kesepakatan tersebut berjalan, anak muda berbakat itu dapat memecahkan masalah yang signifikan bagi tim Jurgen Klopp.

The Reds, sebutan Liverpol, tentu membutuhkan gelandang bertahan menyusul kepindahan Fabinho ke Al-Ittihad. Nah, Lavia yang berusia 19 tahun tampil luar biasa di Liga Premier untuk Southampton musim lalu.

Mengingat besarnya nominal yang dibayar Liverpool untuk Lavia, sepertinya ia akan langsung masuk ke line-up awal jika bergabung. Oleh karena itu, Lavia akan menjadi bagian dari lini tengah yang menarik dan berpenampilan baru untuk tim Jurgen Klopp. Inilah The Dream Team Liverpool kalau Lavia tidak diserobot Chelsea.


-tim desain grafis harian disway-

Kiper: Alisson

Meskipun ada banyak perubahan di lini tengah Liverpool, penjaga gawang tetap konstan, dengan Alisson sekarang berada di musim keenamnya di klub.

Bek Kanan: Trent Alexander-Arnold

Terlepas dari saran bahwa ia bisa pindah ke lini tengah secara permanen, Trent Alexander-Arnold tampaknya akan terus menjadi bek kanan untuk saat ini. Meski, terkadang ia akan diberi izin untuk melakukan drift.

Bek Tengah: Ibrahima Konate dan Virgil van Dijk

Virgil van Dijk tetap menjadi pemain yang sangat penting bagi Liverpool. Lalu, Ibrahima Konate sekarang tampaknya telah membuktikan diri sebagai rekan regulernya di pusat pertahanan. Klopp memiliki opsi lain untuk dipertimbangkan di bek tengah, termasuk Joel Matip dan Joe Gomez.

Bek Kiri: Andy Robertson

Anggota lama lainnya dari skuad Liverpool, Robertson, telah mencatatkan lebih dari 200 penampilan untuk klub sejak bergabung dari Hull pada 2017. Kostas Tsimikas akan menjadi pelapis.

Lini Tengah Bertahan: Romeo Lavia

Jika ia masuk, Lavia dapat dengan cepat memantapkan diri sebagai pemain penting bagi tim Jurgen Klopp, terutama mengingat kebutuhan mendesak Liverpool akan gelandang bertahan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: