5 Langkah Basic Skin Care Simpel untuk Wajah Glowing dan Awet Muda

5 Langkah Basic Skin Care Simpel untuk Wajah Glowing dan Awet Muda

ilustrasi skincare-Pixabay-

HARIAN DISWAY - Sejak beberapa tahun lalu, tren 10 langkah skin care ala Korea menjadi tren di Indonesia. Banyak sekali yang mengikuti. Karena tergoda dengan klaim kulit glowing dan cerah ala eonnie-eonnie Korea.

Namun, kondisi kulit tiap orang tentu berbeda. Tak jarang, beberapa tahap skin care yang digunakan dalam waktu yang bersamaan justru menimbulkan masalah baru. Mulai bruntusan hingga jerawat.

Lantas, apa solusinya? Lagi-lagi, ini harus benar-benar disesuaikan dengan kondisi kulit. Namun, sering kali, yang simpel justru lebih bisa diterima oleh wajah.

BACA JUGA: Kejar Diskon Skin Care Hingga 70% di Shopee Pada Puncak Promo 9.9, Ini Dia List Produknya!

Dr. Heather Kornmehl, seorang dokter spesialis kulit dan ahli bedah kanker kulit di Houston, Texas, menjelaskan bahwa rangkaian skin care tidak harus rumit dan berlapis.

Inilah 5 cara mudah untuk menyederhanakan rangkaian skin care agar kulit tetap sehat dan awet muda.

Sabun Cuci Muka dan Sunscreen adalah yang terpenting


Sunscreen -Pixabay-

Dr. Kornmehl mengatakan, dua jenis skin care ini adalah yang paling dibutuhkan oleh kulit.

''Kamu hanya perlu mengaplikasikan sunscreen saat pagi hari secara rutin. Kemudian membersihkan sisa-sisa sunscreen saat malam menggunakan sabun cuci muka,'' kata Dr Kornmehl.

BACA JUGA: Sunscreen Saja Tidak Cukup, Lakukan Ini Supaya Kulitmu Terhindar Dari Bahaya Sinar UV

Penggunaan sunscreen setiap pagi, siang, dan sore akan melindungi wajah dari paparan sinar matahari. Dengan begitu, kulit wajah akan terhindar dari kusam dan penuaan dini.

Penggunaan sabun cuci muka saat malam akan membantumu membersihkan sisa-sisa sunscreen dan debu-debu yang menempel di kulit. Alhasil, pori-pori jadi bersih dan tidak tersumbat. Sehingga mengurangi resiko timbulnya jerawat di wajah.

Jerawat tumbuh? Gunakan bahan aktif saja!


Cara mengatasi Kulit Wajah yang Kusam-Ron Lach-Pixabay

Untuk membuat kulit tetap bersih dari jerawat, ada kalanya basic skin care tidak cukup. Kita membutuhkan bahan aktif dalam rangkaian skin care. Apa itu?

BACA JUGA: Skin Barrier Kamu Rusak? Jangan Khawatir, Ini 5 Cara Atasi Permasalahan Kulit Wajah

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber