Inilah Alutsista Militer Indonesia yang Ditampilkan saat HUT Ke-78 TNI

Inilah Alutsista Militer Indonesia yang Ditampilkan saat HUT Ke-78 TNI

PRESIDEN Jokowi menaiki tank BMP-3F untuk mengecek pasukan upacara HUT Ke-78 TNI. -Sumber: Youtube resmi Puspen TNI-

JAKARTA, HARIAN DISWAY - Acara HUT Ke-78 TNI di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, dipimpin langsung oleh Presiden Jokowi WIdodo. Terlihat presiden menaiki tank untuk mengecek pasukan.

Jokowi tampak didampingi Panglima TNI Laksamana Yudo Margono. Mereka berkeliling untuk mengecek kesiapan upacara tersebut.

BACA JUGA:Jokowi Hadir di Inacraft 2023, Target Omzet Rp 50 Miliar

Terdapat demonstrasi gabungan yang terdiri atas beberapa alutsista milik Tentara Nasional Indonesia (TNI). Ada jet tempur F-16 Fighting Falcon dan T-50i Golden Eagle.

Ada pula alutsista di bawah TNI Angkatan Darat. Yakni, pesawat CASA C-212, helikopter ES64, tank MEL412, dan kendaraan tempur NBO-105. 

BACA JUGA:HUT TNI Ke-78, Sejarah Berdirinya Tentara Nasional Indonesia (2): Dari APRIS sampai ABRI

Tidak hanya itu, dalam rangka memperingati HUT TNI, juga dipamerkan rudal P-15 Termit. Itu merupakan rudal antikapal yang dikembangkan Biro Desain Raduga Uni Soviet pada 1950. 

Dalam acara tersebut juga ada pertunjukkan terjun payung yang dipimpin Letnan Colonel Infandry dan Letnan Prasetyo Wibowo yang diikuti penerjun dari Angkatan Darat, Angkatan Laut, dan Polri.

Pertunjukkan itu dilakukan dengan ketinggian 500 meter dari permukaan tanah dengan menggunakan parasut merah dan putih.

Perayaan Hari Ulang Tahun Ke-78 TNI adalah momen penting dan bersejarah yang mengingatkan kita akan peran penting TNI dalam menjaga kedaulatan dan keamanan Indonesia. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: