Asnawi Mangkualam Main Setengah Jam, Jeonnam Dragons Susah Payah Kalahlan Ansan Greeners 3-2

Asnawi Mangkualam Main Setengah Jam, Jeonnam Dragons Susah Payah Kalahlan Ansan Greeners 3-2

Asnawi Mangkualam berseragam Jeonnam Dragons di Liga Korea.-Dok Pribadi Asnawi Mangkualam.-

HARIAN DISWAY -  Bek andalan timnas Indonesia Asnawi Mangkualam, hanya bermain setengah jam dalam laga melawan mantan timnya, Ansan Greeners, di Gwangyang Stadium kemarin, Sabtu, 7 Oktober 2023.

Meskipun demikian, Jeonnam Dragons berhasil meraih kemenangan tipis 3-2 dalam pertandingan yang berlangsung sangat sengit.

Pelatih Jeonnam, Lee Jang-kwan, mempercayakan Asnawi Mangkualam sebagai bek kanan sejak awal laga.

Asnawi tampil agresif dan berani menekan mantan klubnya. Ia memberikan tekanan di pertahanan Ansan Greeners bertubi-tubi.

Usaha kerasnya membuahkan hasil ketika Leonard Pllana, pemain asing Jeonnam asal Kosovo, mencetak gol pada menit ke-16.

BACA JUGA:Marshella Aprilia Tertawa saat Teman Sebut Pratama Arhan Miskin, Asnawi Beri Counter Attack

BACA JUGA:Mengenang Lawan Timnas Garuda, Bek Argentina Puji Kualitas Asnawi

Namun, keberanian Asnawi untuk berduel  membuatnya mendapat kartu kuning pada menit ke-25 setelah melanggar pemain lawan di dekat kotak penalti.

Sayangnya, Asnawi hanya bisa bermain hingga menit ke-33 karena cedera atau mungkin karena risiko kartu kuning yang didapatnya.

Meskipun tanpa kehadiran Asnawi di lapangan, Jeonnam Dragons terus berjuang.

Namun, pertahanan mereka terbuka, memungkinkan Ansan Greeners mencetak gol penyama kedudukan di akhir babak pertama melalui Beom-Su Kim.

Pada babak kedua, Jeonnam Dragons bangkit dengan cepat. Mereka memperbaiki permainan mereka dan berhasil unggul kembali melalui gol Valdívia pada menit ke-56.

BACA JUGA:Asnawi Trending Usai Tekel Pemain Argentina, Netizen: Tak Ada Messi, Garnacho Pun Jadi

BACA JUGA:Asnawi Dikontrak Satu Musim di Jeonnam Dragons

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: