Selain Lee Sun Kyun, Inilah 8 Artis dan Idol Korea Yang Pernah Tersandung Kasus Narkoba
SELAIN Lee Sun Kyun, inilah 8 artis dan idol Korea yang pernah tersandung kasus narkoba. Foto: Lee Sun Kyun dalam film Parasite.-CJ Entertainment -
Setelah diperiksa, Ilhoon mengaku bahwa ia sudah menggunakan narkoba selama hampir tiga tahun. Mulai Juni 2016 hingga Januari 2019. Ilhoon ditetapkan sebagai tersangka, lalu menjalani persidangan. Ia divonis dua tahun penjara dengan tiga tahun masa percobaan, 40 jam masa rehabilitasi, dan denda sebesar Rp 1,4 miliar.
G-Dragon
SELAIN Lee Sun Kyun, inilah 8 artis dan idol Korea yang pernah tersandung kasus narkoba.-Vogue Korea-
Kembali ke BIGBANG. Kali ini, kasus narkoba menyandung leader grup bentukan YG Entertainment tersebut. Pada 2011, ia harus berurusan dengan pihak berwajib setelah diduga mengonsumsi rokok ganja ketika berada di salah satu kelab di Jepang.
Untungnya, masalah yang menimpa GD tidak berlangsung lama. Kasus itu tidak dilanjutkan karena kadar narkoba yang ditemukan dalam tubuhnya tergolong sangat kecil. Polisi mengatakan bahwa ia tidak mengkonsumsi rokok ganja secara rutin.
Pada 2012, setahun setelah kasus tersebut, GD akhirnya membeberkan mengapa ia tersandung kasus narkoba. Ia menjelaskan, saat itu dirinya sedang mabuk berat. Ia lalu ditawari rokok oleh salah seorang pengunjung kelab. G-Dragon langsung menerima dan menyalakan rokok tersebut. Tanpa tahu bahwa di dalamnya ada kandungan ganja.
PARK BOM
SELAIN Lee Sun Kyun, inilah 8 artis dan idol Korea yang pernah tersandung kasus narkoba.-SM Entertainment -
Masih dengan artis di bawah YG Entertainment. Kasus kali menimpa Park Bom, mantan anggota girl group 2NE1. Pada 2014, dia membuat publik geger. Karena belum ada idol ataupun artis perempuan yang tersandung kasus narkoba
Setelah pemeriksaan, Park Bom terbukti telah mengkonsumsi 82 pil amfetamin, yang termasuk dalam jajaran obat terlarang di korea. Pil tersebut didapatkan dari Amerika Serikat.
Namun, kasus ini berhenti tanpa dakwaan. Penyanyi kelahiran 1984 tersebut terbukti mengkonsumsi amfetamin untuk kepentingan medis. Yakni untuk mengobati attention deficit disorder (ADD) yang dia derita.
Ju Ji Hoon
SELAIN Lee Sun Kyun, inilah 8 artis dan idol Korea yang pernah tersandung kasus narkoba.-SM Entertainment -
Pada 2009 silam, bintang idola semua remaja, Ju Ji Hoon, mengakui bahwa dirinya telah mengkonsumsi narkoba setidaknya satu sampai dua kali dalam setahun.
Akibat pengakuan itu, di pengadilan ia dijatuhi hukuman 6 bulan penjara dengan masa percobaan satu tahun. Bintang Princess Hours itu juga harus melakukan 120 jam kerja sosial dan harus membayar denda sebesar KRW 360 ribu (sekitar Rp 4 juta).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber