Cuaca Panas Kian Ekstrem, Ini 7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Semua Tipe Jenis Kulit

Cuaca Panas Kian Ekstrem, Ini 7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Semua Tipe Jenis Kulit

Cuaca Panas Kian Ekstrem, Ini 7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Semua Tipe Jenis Kulit--allure.com

HARIAN DISWAY - Memasuki penghujung bulan Oktober, cuaca panas hingga kini masih menyelimuti sebagian besar daerah di Indonesia. Dampak dari radiasi sinar matahari pun tidak bisa dielak. 

Segala masalah penyakit kulit kini sudah menanti. Yang paling parah bahkan hingga menyebabkan kanker kulit. Oleh karena itu, salah satu upaya yang bisa dilakukan ialah dengan menggunakan tabir surya, atau sunscreen. 

Namun, banyaknya produk sunscreen yang kini bermunculan justru membuat semakin kebingungan. Untuk itu, simak rekomendasi sunscreen terbaik berikut ini agar tidak salah pilih!

BACA JUGA: Sunscreen Saja Tidak Cukup, Lakukan Ini Supaya Kulitmu Terhindar Dari Bahaya Sinar UV

1. Azarine Hydrasoothe Sunscreen Gel SPF45 PA++++

Bagi pemiliki kulit sensitif, rekomendasi pertama ini wajib untuk disimak. Terkhusus bagi yang sedang bergelut dengan kulit acne prone. Sunscreen Azarine ini bisa menjadi jawaban untuk melindungi kulit dari sinar UV yang aman digunakan sehari – hari. Tanpa harus bikin jerawat semakin meradang, perih, gatal, atau bahkan panas. 

Teksturnya tidak berbentuk creamy, melainkan gel. Diperkaya pula dengan ekstra aloevera. Kandungan yang mampu memberikan kelembapan dengan sensasi dingin. Jadi, walau berlama – lama terpapar sinar matahari, kulit masih bisa terasa segar. 

Harga mulai dari Rp49.000


Cuaca Panas Kian Ekstrem, Ini 7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Semua Jenis Kulit--azarinecosmetic.com

2. Carasun Solar Smart UV Protector SPF45 PA++++

Ingin sunscreen dengan tekstur creamy bak awan tetapi yang tetap terasa ringan? Maka sunscreen Carasun jawabannya. Melengkapi dengan kebutuhan kulit tropis, formulasinya mengandung CloudLike™️. Walau seharian penuh dengan aktivitas, tekturnya tetap ringan tanpa menyumbat pori – pori pada kulit. 

Selain melindungi dari paparan sinar matahari, sunscreen Carasun ini juga mampu melindungi kulit dari polusi dan radikal bebas. Kandungan noncomodegenic yang ada pun mengartikan produk bebas dari alkohol. Telah teruji aman hingga untuk pemilik kulit sensitif. 

Harga mulai dari Rp51.900


Cuaca Panas Kian Ekstrem, Ini 7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik untuk Semua Jenis Kulit--carasunbeauty.com

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: