KIMFest 2023 Pertemukan Komunitas Informasi Masyarakat Se Indonesia, Beradu Inovasi dan Kreativitas Kegiatan

KIMFest 2023 Pertemukan Komunitas Informasi Masyarakat Se Indonesia, Beradu Inovasi dan Kreativitas Kegiatan

Suasana Seluruh Peserta dari 16 KIM di Indonesia Saat Foto Bersama di Gedung Merah Putih Balai Pemuda Surabaya pada Jumat, 27 Oktober 2023-Majalyn Nadiranisa R/HARIAN DISWAY -

Selain Jawa Tengah, ada provinsi dari seberang pulau juga. Terdengar petikan sapeh yang merupakan alat musik tradisional Kalimantan Timur. Asal suaranya dari stan KIM Kota Singkawang, Kalimantan Timur. 

Selain menyuguhkan melodi indah dari alat musik kayu dengan ukiran khas Suku Dayak, mereka juga memamerkan beragam kain, topi, dan juga sepatu yang motifnya dari daerah Singkawang.

Beragam produk bisa kita jumpai di sana. Ada beragam kerajinan anyam seperti topi, miniatur perahu, batik, kain dengan motif khas daerah, dan masih banyak lagi.

Para peserta KIM dari berbagai provinsi nantinya akan memaparkan produk pameran mereka. Memresentasikan hasil kinerja dan capaian apa saja yang berhasil mereka giatkan, untuk menjadi penilaian sebagai peraih penghargaan pada hari ke-2 festival.

Selain menggelar pameran, KIMFest juga mempersembahkan berbagai hiburan teruntuk masyarakat seperti kuis, penampilan band lokal, pertunjukan sulap, dan tarian tradisional yang berlokasi di lapangan bagian barat Balai Pemuda Surabaya.(Wafiqul Azizah)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: