Jangan Salah Masuk! Ini Panduan Entrance Gate Konser Coldplay di Gelora Bung Karno
JANGAN salah masuk! Ini panduan entrance gate konser Coldplay di Gelora Bung Karno.-AFP-
Alternatifnya bisa di mal FX Sudirman, hotel Fairmont, Hotel Mulia Senayan, serta di Senayan Park.
Namun, akan lebih praktis dan mudah jika Anda menaiki kendaaraan umum. Misalnya bus Transjakarta dan MRT. Dan yang pasti, lebih hemat emisi karbon.
Bagi yang naik Transjakarta, Anda bisa turun di halte Gelora Bung Karno atau Polda Metro Jaya. Sedangkan yang naik MRT lebih mudah lagi. Karena banyak line yang mengarah ke sana.
BACA JUGA: Dihargai Rp 11 Juta, Pemegang Tiket Ultimate Experience Coldplay Dapat Apa Saja?
Jangan khawatir. Khusus buat mengakomodasi kebutuhan penonton konser Coldplay di Jakarta, jam operasional MRT diperpanjang hingga dini hari.
Kereta terakhir dari stasiun Istora Mandiri dan stasiun Senayan berangkat pada pukul 01.10 WIB. Jadi, jika baru bisa keluar dari venue lepas tengah malam pun, dijamin masih ada kereta.
So, makin tidak ada alasan untuk naik mobil pribadi, kan? Naik kendaraan umum saja. Lebih hemat, ringkas, dan terhindar dari macet.
Plus, yang paling penting, sesuai dengan misi Coldplay yang mengedepankan kehidupan keberlanjutan. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: pk entertainment