Statistik Paruh Pertama Liga Inggris 2023-2024: Liverpool Kokoh di Puncak, Aston Villa Kejutan di Empat Besar

Statistik Paruh Pertama Liga Inggris 2023-2024: Liverpool Kokoh di Puncak, Aston Villa Kejutan di Empat Besar

Selebrasi pemain Liverpool, setelah Mohamed Salah mencetak gol ke gawang Newcastle United, 2 Januari 2024-AP Photo/Jon Super-

HARIAN DISWAY - Liga Utama Inggris telah memasuki paruh kedua kompetisi dengan Liverpool FC tetap kokoh di puncak klasemen.

Tim besutan Jurgen Klopp hanya mengalami satu kekalahan, mengumpulkan total 45 poin hingga pekan ke-20.

Di bawahnya, Aston Villa yang ditangani Unai Emery menguntit dengan 42 poin, sementara Manchester City dan Arsenal berada di posisi ketiga dan keempat dengan 40 poin.

Prestasi mencengangkan dari tiga tim promosi, Luton Town, Burnley, dan Sheffield United, masih belum cukup untuk keluar dari zona degradasi hingga paruh pertama berakhir.

Pekan ke-20 menyuguhkan banyak perkembangan menarik, terutama dalam persaingan top skor.


Aksi Erling Haaland saat menghadapi Aston Villa, 7 Desember 2023-Instagram @mancity-

Erling Haaland (Manchester City) dan Mohamed Salah (Liverpool) menjadi top scorer sementara dengan masing-masing 14 gol, diikuti Dominic Solanke (Bournemouth) dan Song Heung-Min (Tottenham) dengan 12 gol.

Dalam kategori assist, Mohamed Salah (Liverpool) dan Ollie Watkins (Aston Villa) memimpin dengan 8 assist, disusul oleh Pedro Nieto (Wolverhampton) dan Kieran Trippier (Newcastle) dengan 7 assist.

Di segi passing, Rodri (Manchester City) menjadi yang teratas dengan 1.665 kali melakukan passing, diikuti oleh Lewis Dunk (Brighton) dengan 1.657 kali passing.

BACA JUGA:Sembilan Tahun Setia di MU, Fenerbache Siap Tampung Pemain Ini

BACA JUGA:MU Kepincut Paulo Dybala: Harga Murah, Kualtas Istimewa!

Dalam catatan clean sheet, Alisson Becker (Liverpool), Andre Onana (Manchester United), dan Jordan Pickford (Everton) sama-sama mencatatkan 6 kali clean sheet, menunjukkan ketangguhan mereka di bawah mistar gawang.

Secara klub, Manchester City memimpin dalam jumlah gol yang dicetak dengan 45 gol, diikuti oleh Liverpool dan Aston Villa dengan 43 gol, dan Tottenham dengan 42 gol.

Dalam urusan tackling, Tottenham menjadi yang terbaik dengan 406 kali tackling, diikuti oleh Crystal Palace (405 kali) dan Nottingham Forest (397 kali), serta Sheffield United (396 kali).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: