Pembunuh-Mutilasi di Malang Dihantui Korban

Pembunuh-Mutilasi di Malang Dihantui Korban

Ilustrasi arwah korban mutilasi hantui pelaku.-Maulana Pamuji Gusti-Harian Disway-

Soal hantu korban pembunuhan, penjahat terkenal Amerika Serikat (AS), Al Capone (17 Januari 1899–25 Januari 1947) pun pernah dihantui orang yang ia bunuh. Dikutip dari Listverse, 14 Agustus 2018, berjudul 10 Murderers Haunted by Their Victim’s Ghost, Al Capone pernah ditakuti polisi AS. Ia pemimpin geng, South Side Gang, berdagang minuman alkohol yang di zaman itu di sana dilarang.

Pada 14 Februari 1929, tujuh anggota North Side Gang, geng saingan Al Capone, ditangkap geng Capone dan dimasukkan ke sebuah garasi. Dari tujuh yang ditangkap itu, termasuk pimpinan geng James Clark. Di garasi tujuh orang itu diberondong tembakan. Mati semua.

Polisi menyelidiki. Ditemukan bukti, pelaku adalah geng Capone. Maka, Capone ditangkap dan dipenjara. 

Di dalam penjara, Capone ketakutan, mengakui didatangi hantu musuhnya, James Clark. Sampai, Capone minta tolong sipir penjara.

Meski, pengakuan Capone atau siapa pun soal dihantui arwah orang yang dibunuh bisa saja bohong. Sebab, pada dasarnya mereka terbukti penjahat. Tujuan mereka berbohong adalah meringankan hukuman atau agar dipindah ke penjara yang lebih enak. 

Soal hantu arwah selalu menarik perhatian orang. Membuat orang penasaran. Karena misterius. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: