Fulltime Persebaya vs PSIS Semarang 1-1: Bajol Ijo Gagal Bongkar Pertahanan Mahesa Jenar

Fulltime Persebaya vs PSIS Semarang 1-1: Bajol Ijo Gagal Bongkar Pertahanan Mahesa Jenar

Catur Pamungkas saat berduel dengan penyerang PSIS Semarang Vitinho, 30 Januari 2024-Instagram @officialpersebaya-

SURABAYA, HARIAN DISWAY - Lagi-lagi Persebaya meraih hasil imbang. Kali ini PSIS Semarang berhasil menucuri 1 poin dari Gelora Bung Tomodengan skor 1-1, Selasa, 30 Januari 2024. 

Laga tunda pekan ke-20 Liga 1 2023/2024 awalnya didominasi PSIS Semarang. Mereka mampu unggul lebih dulu lewat gol Taisei Marukawa. Babak pertama berakhir imbang, setelah Andre Cobra menyamakan kedudukan.

Di babak kedua giliran Persebaya yang memegang kendali permainan. 

Peluang demi peluang bisa dilahirkan lini depan Bajol Ijo (sebutan Persebaya).

Di menit ke-53, Paulo Henrique mendapat dua peluang emasdi mulut gawang Mahesa Jenar (sebutan PSIS Semarang). 

Peluang pertama striker berkepala plontos itu, didapat setelah ia mendapat umpan manis dari Robson Duarte. Sayang eksekusinya masih bisa digagalkan Adi Satriyo, kiper muda PSIS.

BACA JUGA:Halftime Persebaya vs PSIS Semarang 1-1, Gol Marukawa Dibalas Andre Cobra

BACA JUGA:Al Hilal Tekuk Inter Miami 4-3, Lionel Messi cs Terpuruk Jelang Lawan Tim Ronaldo

Bola hasil tepisan itu jatuh ke kaki Henrique lagi. Dengan percaya diri Henrique kembali mengirim tembakan. Tembakannya yang kedua, masih melebar di sisi kiri jala Adi Satriyo. 


Selebrasi Andre Oktaviansyah setelah berhasil menyamakan kedudukan 1-1 atas PSIS Semarang, 30 Januari 2024-Instagram @officialpersebaya-

Padahal di peluang kedua Paulo Henrique, Bruno Moreira sudah tak terkawal. Andai Henrique mau mengumpan bola, Bruno bisa mencetak gol dan membawa Persebaya berbalik unggul.

Peluang Persebaya lainnya lahir di menit ke-64 melalui gelandang pengangkut air, Muhammad Hidayat.

Pemain bernomor 96 itu, sudah berhdapan satu lawan satu oleh Adi Satrio. Ia pun melepaskan tembakan keras ke arah gawang. 

Namun, tembakan pemain asal Bontang itu, masih bisa digagalkan oleh tangan kiri Ad Satriyo. Tak sampai disitu, bola tepisan Adi jatuh di kaki Robson Duarte, dia pun langsung mengeksekusinya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: