Piala Asia: Korea vs Jordan 0-2, The Chivalrous ke Final untuk Kali Pertama
Yazan Al Naimat mencetak gol pertama Yordania atas Korea Selatan, 6 Februari 2024-X @afcasiancup-
HARIAN DISWAY - Satu tempat sudah diamankan Jordania di Final Piala Asia 2023. Skuad asuhan Hussein Ammouta itu, berhasil menumbangkan Korea Selatan 2-0, 6 Februari 2024.
“Selamat kepada semua orang yang berkontribusi terhadap kemenangan kami. Para pemain adalah senjata utama kami, menampilkan penampilan heroik sepanjang turnamen. Meski mengalami cedera, kami berhasil memberikan prestasi yang signifikan," ucap Ammouta menyambut kemenangan timnya.
Dalam pertandingan yang menggelora di Stadion Ahmed bin Ali itu, Jordania awalnya tertekan karena serangan Korea Selatan.
Namun, Taeguk Warriors (sebutan Timnas Korea Selatan) tak bisa memanfaatkan peluang.
Sehingga keadaan berbalik. Jordania menunjukkan dominasinya dengan menerapkan tekanan tinggi terhadap tim lawan.
Meskipun Korea Selatan berusaha menahan gempuran, pada menit keempat, Yordania hampir unggul melalui Nizar Mahmoud Al-Rashdan.
BACA JUGA:SiIIuuu! CR 7 Ulang Tahun: Kisah Pilu Masa Kecil dan Kilau Prestasi Masa Kini
BACA JUGA:Klarifiksi Shin Tae-yong yang Dirumorkan Tinggalkan Timnas Indonesia
Namun usahanya dapat digagalkan oleh penyelamatan gemilang kiper Korea Selatan, Jo Hyeong-woo. Pada babak pertama, Yordania terus menekan tanpa henti.
Perayaan gol Yazan Al Naimat setelah menjebol gawang Korea Selatan, 6 Februari 2024-X @afcasiancup-
Hal itu membuat Korea Selatan kesulitan dalam menciptakan peluang lagi. Kendati demikian, Korea Selatan sempat unggul lebih dulu di menit 19 lewat gol Son Heung-Min.
Sayangnya gol tersebut dinyatakan tidak sah, karena sang pemain sudah terjebak perangkap offside. Upaya Korea Selatan untuk memperoleh keunggulan, kembali gagal.
Saat mereka hendak mendapat penalti di menit 28, tapi penalti tersebut dibatalkan setelah melihat VAR.
VAR menyatakan bahwa puggawa Korea Selatan, Seol Young-Woo melakukan pelanggaran terlebih dahulu terhadap Yazan Alarab.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: the-afc.com