Rektor dan Mahasiswa Bergerak Menuntut Pemakzulan Jokowi, Apa Respons Anies?

Rektor dan Mahasiswa Bergerak Menuntut Pemakzulan Jokowi, Apa Respons Anies?

Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan melanjutkan giat kampanye akbar di Kota Cianjur, Jawa Barat, pada Kamis, 8 Februari 2024. -AMIN-

CIANJUR, HARIAN DISWAY - Calon presiden nomor urut 1 Anies Baswedan berkomentar terkait gerakan rektor dan mahasiswa yang turun ke jalan untuk memakzulkan Jokowi. 

BACA JUGA: Jumpa Pendukungnya di Cianjur, Anies Ajak Kembalikan Pemerintahan yang Berwibawa

"Ungkapan-ungkapan seperti ini, kegelisahan ini karena tata negara kita mulai terganggu itulah yang kami tawarkan yaitu perubahan," kata Anies pada wartawan di Lapangan Prawatasari, Cianjur, Jawa Barat, Kamis, 8 Februari 2024. 

Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022 itu mengatakan bahwa perubahan yang tak henti-hentinya digaungkan pihaknya dapat menjadi solusi guna memperbaiki tata negara Indonesia saat ini. 

Solusi tersebut berkaitan dengan jargon Wakanda No More, Indonesia Forever yang mana berarti kebebasan berpendapat, menyampaikan aspirasi untuk seluruh rakyat Indonesia.

BACA JUGA: Soal Intimidasi ke Rektor, Anies: Ini Era Mengungkapkan Pendapat Secara Otentik

"Jadi sesuatu yang sudah kami bicarakan lama dan cinta menghormati aspirasi dari kampus aspirasi itu aspirasi non partisan kita hormati dan patut untuk didengar," tutup Anies. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: