Persija vs Persik 2-0: Macan Kemayoran Terkam Macan Putih, Meski Sempat Dikerjai Wasit

Persija vs Persik 2-0: Macan Kemayoran Terkam Macan Putih, Meski Sempat Dikerjai Wasit

Marco Simic menjadi pahlawan kemenangan Persija atas Persik Kediri dengan dua golnya, 16 Maret 2024-Instagram @persija-

HARIAN DISWAY - Persija Jakarta kembali ke jalur kemenangan! Itulah yang terjadi di pekan ke-29 Liga 1, Sabtu 16 Maret 2024. Persija berhasil membekuk tamunya, Persik Kediri, 2-0.

Pertandingan Persija vs Persik itu dihelat di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Laga Persija vs Persik tersebut sempat diwarnai beberapa keputusan kontroversial wasit.

Macan Kemayoran -sebutan Persija- beruntung tetap fokus dan akhirnya meraih kemenangan. 

Dwi gol kemenangan Persija lahir lewat bomber andalan mereka Marco Simic. Penyerang asal Kroasia itu menjadi bintang kemenangan tuan rumah. 


Hanif Sjahbandi berebut bola dengan pemain Persik Kediri di laga pekan ke-29 Liga 1 2023/2024, 16 Maret 2024-Instagram @persija-

Jalannya Pertandingan Persija vs Persik

Tuan rumah langsung tampil menyerang sejak wasit membunyikan peluit tanda dimulainya laga. 

Serangan demi serangan berhasil dilancarkan pasukan Thomas Doll ke jantung pertahanan Macan Putih (sebutan Persik Kediri). 

Persik juga merespon dengan serangan yang dirangkai oleh Ze Valente cs. Namun, lini belakang Persija masih bisa menetralkan serangan Macan Putih. 

Buah kerja keras Persija akhirnya tercipta di menit ke-20. Adalah Marco Simic yang berhasil memecah kebuntuan setelah menerima umpan Maciej Gajos. 

Tuan rumah pun unggul 1-0. Persik pun merespon dengan menekan Persija di sisa waktu babak pertama. 

Namun, hingga jeda turun minum keunggulan 1-0 untuk Persija tetap bertahan. Persik tak bisa menyamakan kedudukan. 

BACA JUGA:Bhayangkara vs Dewa United 2-3: Tangsel Warrior Sukses Cegah The Guardian Comeback


Riko Simanjuntak saat melawan Persik Kediri di lanjutan Liga 1 2023/2024, 16 Maret 2024-Instagram @persija-

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: