5 Puisi Karya Joko Pinurbo yang Penuh Makna
Inilah 5 puisi karya Joko Pinurbo yang penuh makna. --Instagram @jokpin.jogja
HARIAN DISWAY - Dunia sastra Indonesia tengah meratapi kepergian seorang penyair, Joko Pinurbo yang meninggal dunia pada 27 April 2024 di Yogyakarta. Kabar ini menyisakan duka mendalam bagi pecinta sastra di Indonesia.
Jokpin -nama akrabnya- dikenal sebagai seorang penyair yang penuh dengan sindiran dalam karya-karyanya. Lewat kata-kata yang tajam dan penuh makna, ia berhasil menginspirasi banyak orang dari berbagai kalangan.
Berikut 5 puisi karya Joko Pinurbo yang memiliki makna mendalam.
BACA JUGA: Joko Pinurbo Berpulang, Begini Ragam Ucapan dari Para Tokoh dan Budayawan
1. Kepada Uang
Uang, berilah aku rumah yang murah saja,
yang cukup nyaman buat berteduh
senja-senjaku, yang jendelanya
hijau menganga seperti jendela mataku.
Sabar ya, aku harus menabung dulu.
Menabung laparmu, menabung mimpimu.
Mungkin juga harus menguras cadangan sakitmu.
Uang, berilah aku ranjang yang lugu saja,
yang cukup hangat buat merawat
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: