Tim SAR Kembali Temukan Jasad Korban Banjir Bandang di Luwu Sulsel, Total Korban Meninggal 11 Orang
Jasad korban banjir bandang di Kabupaten Luwu dievakuasi tim SAR. --BNPB
HARIAN DISWAY - Tim SAR (Search and Rescue) gabungan kembali temukan jenazah korban banjir bandang di Kabupaten Luwu, Sulawesi Selatan pada Minggu, 5 Mei 2024.
Banjir bandang yang melanda Kabupaten Luwu terjadi akibat luapan Sungai Suli pada Jumat, 3 Mei 2024
“Korban ditemukan oleh Tim SAR gabungan. Kondisi jasadnya tersangkut di antara batang-batang pohon. Saat ini korban telah diserahkan ke pihak keluarga dan telah dimakamkan,” papar Kepala Seksi Operasi dan Siaga Badan SAR Nasional (Basarnas) Makassar Andi Sultan saat berada di Kabupaten Luwu.
Tim SAR gabungan temukan jasad korban banjir bandang di Sungai Suli, Kabupaten Luwu. --ANTARA
Korban diduga terbawa arus deras Sungai Suli pada Jumat, 3 Mei 2024 lalu, yakni tepat saat banjir bandang melanda wilayah sekitar Kabupaten Luwu.
BACA JUGA:Kepala BNPB Tinjau Lokasi Pengungsian Warga Terdampak Erupsi Gunung Ruang di Pulau Siau
“Korban ditemukan meninggal dunia, dan berada sejauh 100 meter berdekatan dari lokasi ditemukan ibu korban,” ujar Andi.
Sebelumnya, 10 orang dinyatakan meninggal dunia akibat banjir bandang yang menerjang Kecamatan Suli, Kabupaten Luwu.
Dengan ditemukannya satu korban di Sungai Suli, korban jiwa akibat banjir bandang di Kabupaten Luwu telah mencapai 11 orang. Sedangkan satu orang lagi masih dalam pencarian.
BACA JUGA:Pasca Erupsi Gunung Ruang, Sejumlah Bandara di Sulawesi Dibuka Kembali, Kecuali Sam Ratulangi
Andi mengatakan, operasi SAR akan dilanjutkan esok hari. Dengan berbekal 7 unit perahu karet, tim SAR akan memperluas pencarian sampai ke muara Sungai Suli.
Data sementara Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mencatat bencana banjir dan tanah longsor di Kabupaten Luwu berimbas ke 13 kecamatan.
Diantaranya Kecamatan Suli, Kecamatan Latimojong, Kecamatan Suli Barat, Kecamatan Ponrang Selatan.
Kemudian, Kecamatan Ponrang, Kecamatan Bupon, Kecamatan Larompong, Kecamatan Larompong Selatan, Kecamatan Bajo, Kecamatan Bajo Barat, Kecamatan Kamanre, Kecamatan Belopa dan Kecamatan Belopa Utara.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: