Mess Klub Sepakbola Persebaya Wisma Karanggayam Bakal Difungsikan Lagi

Mess Klub Sepakbola Persebaya Wisma Karanggayam Bakal Difungsikan Lagi

Kondisi terkini Wisma Persebaya yang terbengkalai di Jalan Karang Gayam Surabaya, Kamis 16 Mei 2024 -M Azizi Yofiansyah-Harian Disway

SURABAYA,  HARIAN DISWAY - Mess klub sepakbola Persebaya SURABAYA atau dikenal Wisma Karanggayam bakal diperbaiki. Tempat bersejarah klub sepakbola andalan Kota SURABAYA itu terletak di Jalan Karanggayam Nomor 1, Kecamatan Tambaksari, SURABAYA.  

Kondisi saat ini, sungguh memprihatinkan. Bangunan amburadul. Atap roboh. Kusen jendela kayu berserakan di mana-mana. Semak belukar liar setinggi lebih dari orang dewasa tak tumbuh subur.  

Diketahui, Wisma Karanggayam dirusak orang tak dikenal pada 26 Agustus 2021 lalu. Banyak benda berharga berupa piala bersejarah dan artefak berserakan di sana saat pengerusakan terjadi. Beruntung, masih bisa diselamatkan.


Kondisi terkini Wisma Persebaya yang terbengkalai di Jalan Karang Gayam Surabaya, Kamis 16 Mei 2024 -M Azizi Yofiansyah-Harian Disway

BACA JUGA:Ini Striker Asing Persebaya yang Baru, Salah Satu Top Skor Liga 1!

Wali Kota Surabaya Eri Cahyadi berencana memfungsikan kembali Wisma Karanggayam. Pihaknya segera melakukan diskusi dengan manajemen Persebaya dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Surabaya terkait rencana tersebut.

"Nanti Mess Karanggayam ini kita akan diskusi dengan teman-teman Persebaya, insyaallah hari Jumat besok. Nanti habis Jum'atan kita akan bertemu teman-teman Persebaya dan DLH," ujarnya, Kamis, 16 Mei 2024.

Cak Eri mengaku sebelumnya pernah diskusi dengan manajemen Persebaya terkait Wisma Karanggayam. Memang, polemik yang berkepanjangan sejak tahun 2019 membuat lapangan dan bangunan gedung wisma mangkrak tak difungsikan lagi.

BACA JUGA:Ini 3 Striker Asing Bidikan Persebaya: Dua Main di Liga Luar Negeri, Satu Masuk 5 Besar Top Skor Liga 1


Hafidz Hayyu Lazuardy, Konsultan Perencana Surabaya sedang melakukan survei terkait kondisi Wisma Surabaya di Jalan Karang Gayam Surabaya, Kamis 16 Mei 2024-M Azizi Yofiansyah-Harian Disway

Ia berharap lapangan Karanggayam juga dapat kembali difungsikan sebagai tempat latihan pemain Persebaya Surabaya. Termasuk bakal ada akademi sekolah sepak bola (SSB) untuk anak-anak Surabaya. Sehingga pelatihan maupun pembinaan SSB untuk anak-anak Surabaya bisa dipusatkan di lokasi tersebut. Sehingga embrio pemain Persebaya dapat terus dilahirkan dan diregenerasi.

"Saya juga bermimpi anak-anak Surabaya yang punya kelebihan dari SSB tadi dikumpulkan, tinggal di sini, dibentuk. Kalau ada pertandingan seperti Soeratin Cup, yang mewakili antar kota, Porprov, itu anak-anak Surabaya sudah terbentuk," jelasnya.

Mess Karanggayam juga bakal dihidupkan dan menjadi pusat pendidikan dan pelatihan bagi SSB anak-anak Surabaya. Dengan begitu, mereka diharapkan memiliki semangat yang sama seperti para pemain Persebaya. Dan semua ditata dengan baik.

 BACA JUGA:Kasus Mes Persebaya di Karanggayam, MA Tolak Kasasi Pemkot Surabaya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: