Presiden Jokowi Hingga Elon Musk Dijadwalkan Hadir di Puncak World Water Forum ke-10, Ada Peresmian Starlink Juga

Presiden Jokowi Hingga Elon Musk Dijadwalkan Hadir di Puncak World Water Forum ke-10, Ada Peresmian Starlink Juga

Presiden Jokowi saat menghadiri Space X dan bertemu Elon Musk. Presiden Jokowi dan Elon Musk dipastikan menghadiri World Water Forum ke-10 di Bali.--Website Presiden Republik Indonesia

HARIAN DISWAY - Presiden Jokowi dan Elon Musk dipastikan hadir dalam World Water Forum (WWF) ke-10 yang digelar di Nusa Dua, Bali mulai tanggal 18-25 Mei 2024. 

Hal itu disampaikan oleh Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan di Badung, Bali pada Selasa, 14 Mei 2024.

Luhut mengungkapkan nantinya Presiden Jokowi akan membuka forum terbesar di dunia yang membahas isu air tersebut.

BACA JUGA:Jelang WWF di Bali, Polres Jember Perketat Perbatasan Jalur Darat


Polri Siapkan Ratusan Kendaraan Listrik untuk Tunjang Keamanan World Water Forum ke-10 di Bali. Menko Marves Luhut pastikan kehadiran Presiden Jokowi di WWF ke-10.--Humas Polri

“Elon Musk juga akan turut berbicara pada pembukaan World Water Forum ke-10 di Bali,” tambahnya.

Tidak hanya itu, kehadiran Presiden Jokowi dan Elon Musk di WWF sekaligus untuk meresmikan layanan internet berbasis satelit Starlink pada Minggu, 19 Mei 2024.

Dilain sisi, Luhut mengatakan Presiden Jokowi juga akan menghadiri groundbreaking pembangunan Pusat Penelitian Mangrove atau International Mangrove Research Center (IMRC) di Pulau Kura-Kura.

BACA JUGA:Jelang World Water Forum, Pertamina Patra Niaga Pastikan Pasokan Energi di Bali Aman

Menurut Luhut, pelaksanaan groundbreaking IMRC yang bertepatan dengan WWF merupakan tonggak untuk menunjukkan pada dunia bahwa Indonesia turut melakukan kontribusi secara nyata dalam mengatasi permasalahan air di kancah global.

Ia juga berharap Indonesia dapat menjadi role model bagi negara lain karena komitmen dan keberhasilannya dalam mengelola sumber daya air.


Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan saat memimpin Rakor Nasional WWF ke-10. Menteri Luhut memastikan Presiden Jokowi dan Elon Musk akan hadir dalam kegiatan WWF ke-10 yang diselenggarakan di Bali.--Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Republik Indonesia

Anda sudah, IMRC merupakan salah satu realisasi kerja sama antara Indonesia dan Uni Emirat Arab sebagai bentuk komitmen mengatasi persoalan air dan sanitasi di dunia.

BACA JUGA:PLN Siap Dukung KTT WWF di Bali, Perkuat Sistem Kelistrikan Jaringan Paiton-Situbondo

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: siaran pers world water forum ke-10