Timnas Inggris Rombak Skuad, Gareth Southgate Coret Grealish-Rashford Gara-gara...

Timnas Inggris Rombak Skuad, Gareth Southgate Coret Grealish-Rashford Gara-gara...

Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate saat melawan Brasil, 24 Maret 2024-X @England-

HARIAN DISWAY - Timnas Inggris resmi mengumumkan skuadnya untuk Euro 2024. Namun, secara mengejutkan, The Three Lions (sebutan Timnas Inggris) tak memanggil Marcus Rashford dan Jack Grealish.

Gareth Southgate membuat gebrakan dalam merajut skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024.

Keputusan berani itu  memunculkan beberapa nama besar yang dicoret, termasuk Marcus Rashford dan Jack Grealish.

Southgate sudah memilih 26 pemain terbaik dari 36 pemain.

Jelas memilah pemain bukanlah tugas yang mudah. Proses seleksi Gareth Southgate itupun menuai pro dan kontra. 

BACA JUGA:Intip Base Camp Mewah Timnas Inggris di Euro 2024: Ada 2 Lapangan Golf, Sepak Bola, dan Spa

The Three Lions Rombak Skuad


Timnas Inggris menelan kekalahan tipis 1-0 di laga uji coba internasional kontra Islandia, 8 Juni 2024-X @England-

Timnas Inggris merombak besar-besaran skuad mereka dibandingkan dengan skuad Piala Dunia 2022 Qatar.

Jadi, kita tak akan melihat pemain yang sama dari skuad The Three Lions.

Di Piala Dunia 2022, Gareth Southgate masih mengandalkan Marcus Rashford dan Grealish di lini serang. Tapi, kini Southgate tak memanggil keduanya. 

Salah satu alasan yang masuk akal adalah performa kedua pemain yang kurang maksimal di musim ini.

Anda sudah tahu, performa Rashford bersama Man United musim ini begitu buruk. 

BACA JUGA:Menakar Kandidat Raja Eropa di Euro 2024: Mourinho Jagokan Timnas Inggris

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sky sports