Sakit Banget! Ipar Adalah Maut Sukses Bikin Penonton Misuh-Misuh Sampai Masuk IGD

Sakit Banget! Ipar Adalah Maut Sukses Bikin Penonton Misuh-Misuh Sampai Masuk IGD

SAKIT banget! Ipar adalah maut sukses bikin penonton misuh-misuh sampai masuk IGD.-MD Entertainment -

HARIAN DISWAY - Film Ipar Adalah Maut sukses mengguncang bioskop Indonesia dalam beberapa hari terakhir.

Sejak dirilis pada Kamis, 13 Juni 2024, dalam 3 hari penayangan, film besutan Hanung Bramantyo tersebut sudah ditonton 547.578 kali. Lumayan bagus untuk ukuran non film drama yang tidak ada horor-horornya.

Ipar Adalah Maut diangkat dari kisah nyata yang viral di TikTok beberapa tahun silam. Film itu dibintangi Michelle Ziudith, Davina Karamoy, dan Deva Mahenra. Alesha Fadillah Kurniawan, Dewi Irawan, dan Asri Welas juga berpartisipasi.

Bahkan sang produser, Manoj Punjabi pun nongol sebagai cameo.

BACA JUGA:Nyesek! Ini Sinopsis Ipar Adalah Maut, Film yang Terinspirasi Kisah Perselingkuhan Viral di Tiktok

Dengan premis yang kuat, naskah yang ditulis dengan sangat realistis, dan akting yang prima dari para bintangnya, Ipar Adalah Maut sukses mengaduk-aduk hati penonton. Membakar emosi mereka. Yang dilampiaskan dengan misuh (mengumpat, Red), hingga masuk IGD. Kok bisa?


SINOPSIS Ipar Adalah Maut, diangkat dari kisah nyata yang viral di Tiktok. Foto: Devina Karamoy sebagai si adik ipar yang cantik menawan. -MD Pictures-

Sinopsis Ipar Adalah Maut

Perselingkuhan itu menyakitkan. Karena ia melukai ego terbesar dalam hati seseorang. Kepercayaan yang dibangun runtuh seketika. Cinta dan kasih sayang yang pernah dirasa jadi hilang tak bersisa.

Yang tertinggal hanyalah rasa benci dan jijik pada pasangan yang telah mengkhianati kita. Lalu, bayangkan bagaimana sakitnya kalau pasangan kita berselingkuh dengan saudara sendiri?

BACA JUGA:Greget! Film Ipar Adalah Maut Buktikan Pengkhianatan Seorang Adik

BACA JUGA:Diajak Bernostalgia dengan Film Dilan 1983: Wo Ai Ni yang Ceritakan Kisah Cinta Monyet

Itulah cerita utama Ipar Adalah Maut. Film keluarga itu mengisahkan tentang rumah tangga Nisa (Michelle Ziudith) dan Aris (Deva Mahenra) yang awalnya adem ayem. Nisa menilai suaminya sebagai orang saleh yang taat agama dan sayang keluarga. Mereka punya anak perempuan bernama Raya.

Suatu hari, ibu Nisa meminta dia untuk menampung adiknya, Rani (Davina Karamoy). Rani baru kuliah dan pindah ke kota yang sama dengan Nisa. Dan sang ibu tidak ingin si bungsu itu ngekos. Nisa dengan senang hati membukakan pintu rumah untuk adiknya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: