Kabar Gembira Untuk Para Akuntan! Microsoft Sediakan AI Dalam SpreadsheetLLM, Bikin Pemrosesan Data Semakin Mudah

Kabar Gembira Untuk Para Akuntan! Microsoft Sediakan AI Dalam SpreadsheetLLM, Bikin Pemrosesan Data Semakin Mudah

Spreadsheet akan dibuat lebih terstruktur dengan menggunakan skema pengkodean baru untuk menjaga struktur dan hubungan antar lembar kerja. --Freepik

HARIAN DISWAY – Microsoft telah memperkenalkan prototipe SpreadsheetLLM, sebuah model kecerdasan buatan (AI) yang dirancang untuk mempermudah penggunaan program spreadsheet seperti Microsoft Excel. 

Spreadsheet adalah program pengorganisasian data dalam format tabular yang terdiri dari kolom dan baris. Program-program spreadsheet biasanya umum digunakan oleh akuntan dan analis data.

Sejauh ini, analisis dan pemrosesan data di Microsoft Excel dilakukan menggunakan rumus-rumus tertentu yang cukup sulit dikuasai oleh tingkat pemula.

Dengan AI di program SpreadsheetLLM, Microsoft berharap untuk membuat pemrosesan data lebih mudah dengan bantua AI. 

Dengan kecanggihan pemrosesan bahasa alami, pengguna memiliki kemungkinan untuk meminta dan mengelola data pada spreadsheet menggunakan bahasa Inggris yang mudah dimengerti, tanpa perlu mengandalkan rumus atau bahasa pemrograman yang kompleks.

BACA JUGA:Menuju Indonesia Tanggap AI, Pemerintah Ajak Microsoft Bangun Asia-Pacific Research and Development Center di Tanah Air


Penggunaan AI dalam spreadsheet akan memudahkan data mudah dibuat dan dipahami, sehingga pengguna lebih mudah menggunakannya. --Freepik

BACA JUGA:Microsoft Perbaiki Sistem Update OS Windows 11, Install Update Tak Perlu Reboot

SpreadsheetLLM ini akan mengotomatisasi tugas rutin dalam Excel, mulai dari menghapus data yang tidak penting, memformat data, melakukan agregasi untuk mengolah data agar lebih efisien. 

Jika Perusahaan menggunakan OS Microsoft secara resmi, maka perusahaan dapat menghemat waktu dan sumber daya yang berharga, sehingga akan membuat karyawan untuk fokus pada kegiatan yang lebih strategis dan kreatif yang memerlukan penilaian dan kreativitas manusia.

Saat ini SpreadsheetLLM sedang dalam proses pengembangan dan belum tersedia untuk digunakan oleh publik. Microsoft belum mengumumkan jadwal pasti integrasi SpreadsheetLLM dengan perangkat lunak pengolah data seperti Microsoft Excel. 

BACA JUGA:Susul Apple, Bos Microsoft Akan Berinvestasi Rp 14 T

Namun, potensi yang dimiliki oleh SpreadsheetLLM sangat besar dan diperkirakan akan membawa terobosan baru dalam domain spreadsheet dan analisis data. Ini merupakan inovasi revolusioner dalam kecerdasan buatan untuk spreadsheet. 

Dengan kemampuannya untuk menganalisis data, memberikan rekomendasi, dan menjawab pertanyaan, SpreadsheetLLM diharapkan dapat menjadi alat yang berharga bagi akuntan, analis data, dan pengguna spreadsheet lainnya.

Proses pengembangan SpreadsheetLLM masih berlangsung, dan kita menantikan bagaimana microsoft akan mengintegrasikan teknologi ini ke dalam produk-produknya di masa mendatang.

BACA JUGA:Microsoft Berkomitmen Call of Duty Tetap akan Rilis di Playstation dan Xbox

Potensinya untuk mengubah cara kita berinteraksi dengan data dan membuka peluang baru dalam pengambilan keputusan yang terinformasi sangatlah menarik untuk diikuti. (*)

Artikel ini ditulis oleh Anik Zulfia, mahasiswa UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, peserta Magang Regular di Harian Disway

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: