Persib Hadapi Laga Hidup Mati di Piala Presiden, Harus Menang Melawan Persis Solo!
Pertikaian antara Mateo Kocijan dan Leo Gaucho saat laga panas Persib Bandung vs Borneo Fc--
HARIAN DISWAY - Persib Bandung akan bertanding melawan Persis Solo di Stadion Si Jalak Harupat pada Kamis, 25 Juli 2024, pukul 19:30 WIB. Pertandingan itu menjadi penentu lolos tidaknya Persib ke babak semifinal Piala Presiden 2024.
Maung Bandung harus meraih kemenangan di laga terakhir ini, setelah menelan kekalahan tipis 1-0 dari Borneo FC di pertandingan sebelumnya.
BACA JUGA:Permata Baru Persib, Mateo Kocijan Bersinar di Panggung Debut!
BACA JUGA:David Da Silva Haus Gelar: Ingin Persib Juara Piala Presiden!
Kemenangan atas Persis Solo akan mengantarkan Persib lolos ke semifinal. sebaliknya, jika Persib kalah di match terakhir ini, maka mereka akan mengubur mimpi untuk bermain di semi final Piala Presiden 2024.
Bobotoh Persib tentu berharap tim kesayangan mereka dapat kembali menampilkan permainan terbaiknya seperti saat melawan PSM Makassar.
Dukungan penuh dari Bobotoh diharapkan dapat menjadi motivasi bagi para pemain Persib untuk meraih hasil maksimal di laga krusial ini.
Suasana Latihan Persib Bandung--
Persib Bandung saat ini menempati peringkat kedua klasemen Grup A Piala Presiden 2024 dengan raihan 3 poin.
Persib tertinggal 3 poin dari Borneo FC yang berada di puncak klasemen dengan 6 poin.
Sementara Persis Solo berada di peringkat ketiga dengan raihan 1 poin.
BACA JUGA:Debut Pemain Termuda Persija: Zahaby Gholy Cetak Sejarah di Piala Presiden 2024
Melawan Persis Solo merupakan laga hidup mati bagi Persib. Mereka harus menunjukan kemampuan terbaik mereka untuk bisa menang.
Karena selain itu, Persis Solo juga masih punya kesempatan untuk lolos ke semi final Piala Presiden 2024 jika berhasil mengalahkan Persib Bandung.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: