Palestina Kecam IOC: Tuding Ada Standar Ganda di Olimpiade Paris 2024!

Palestina Kecam IOC: Tuding Ada Standar Ganda di Olimpiade Paris 2024!

-akun instagram @olympics-

HARIAN DISWAY – Keputusan Komite Olimpiade Internasional (IOC) untuk tidak mencoret Israel dikritik sebagai "Standar Ganda" oleh Ketua Komite Olimpiade Palestina.

Sebelumnya, Jibril Rajoub, Ketua Olimpiade Palestina, menuntut boikot melalui surat yang dikirimkannya kepada Ketua IOC pada awal pekan lalu.

Namun, tuntutan tersebut dengan tegas ditolak oleh Thomas Bach, Ketua Komite Olimpiade Internasional.

“Ini menegaskan bahwa ada lembaga internasional yang bersikeras menerapkan standar ganda dan tidak patuh pada Piagam Olimpiade, hukum, maupun aturan moral,” ujar Rajoub setibanya di Bandara Charles de Gaulle, Paris.

BACA JUGA:IOC Tolak Coret Israel dari Olimpiade Paris 2024, Atlet Israel Malah Dapat Fasilitas Tambahan!

BACA JUGA:Ngamuk Pelabuhannya Dibom Israel, Houthi Ancam Akan Tingkatkan Serangan ke Israel

“Israel sudah kehilangan hak moral, olahraga, kemanusiaan, dan hukum untuk berpartisipasi. Pemboman yang dilakukan Israel di Gaza merupakan kejahatan genosida dan pembersihan etnis,” tambahnya.

Militan Palestina, yaitu Hamas, menyerang Israel pada 7 Oktober, yang menyebabkan korban jiwa mencapai 1.170 orang, menurut AFP berdasarkan angka resmi Israel.

Kemudian, Israel melancarkan kampanye balasan untuk menghancurkan Hamas. Aksi tersebut menewaskan hingga 39.175 orang, sebagian besar perempuan dan anak-anak.

Komite Olimpiade Palestina juga menyebutkan ada sekitar 400 atlet yang tewas, sementara yang lainnya tidak dapat berlatih atau bepergian karena pemboman yang terus dilakukan oleh Israel.

Standar ganda ini terlihat dari keputusan IOC terkait Rusia, yang dilarang mengikuti Olimpiade Paris dengan alasan invasi negara tersebut ke Ukraina pada tahun 2022.

Anehnya, dalam kasus antara Palestina dan Israel, IOC membantah bahwa Israel telah melanggar Piagam Olimpiade.

BACA JUGA:Olimpiade Paris 2024: Srikandi Panahan Indonesia Masuk 10 Besar!

BACA JUGA:Esports Resmi Punya Olimpiade Sendiri, Olympic Esports Game! Digelar di Arab Saudi 2025

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: