Olimpiade Paris 2024: Fajar/Rian Gagal ke Semifinal, Begini Alasannya
Fajar Alfian/M. Rian Ardianto tersingkir di perempat final Olimpiade Paris 2024 usai takluk dari Liang Wei Keng/Wang Chang-Komite Olimpiade Indonesia-
HARIAN DISWAY - Peluang bulu tangkis Indonesia meraih medali Olimpiade Paris 2024 semakin menipis. Pasangan ganda putra Fajar Alfian/M Rian Ardianto tersingkir di perempat final. Indonesia hanya menyisakan Gregoria Mariska Tunjung di fase knockout.
Fajar/Rian kandas ditangan unggulan pertama Liang Weikeng/Wang Chang 24-22, 22-20 pada Kamis, 1 Agustus 2024. Ini merupakan kekalahan keenam Fajar/Rian dari sembilan pertemuan dengan Liang/Weng.
Fajar/Rian mengalami kekecewaan yang mendalam. "Kami mohon maaf kepada masyarakat Indonesia, PBSI, KOI karena belum bisa melaju ke babak berikutnya," kata Fajar Alfian usai pertandingan.
BACA JUGA:Parah! Fajar/Rian Gagal di Perempat Final, Puasa Medali Ganda Putra Sejak Olimpiade 2008 Berlanjut
Fajar menyebut, fakta bahwa mereka berstatus debutan di Olimpiade memainkan peran penting. Meski sudah berada di peringkat 8 besar ganda putra selama sekitar dari 6 tahun, mereka baru sekali ikut ajang multievent empat tahunan tersebut.
OLIMPIADE Paris 2024: Fajar/Rian gagal ke semifinal, begini alasannya.-Mikael Ropars-PBSI-Badmintonphoto
"Ini Olimpiade pertama kami. Kami sudah mencoba lebih tenang, lebih rileks, dan banyak berdiskusi dengan pelatih, tim psikolog tapi di lapangan memang ada aura yang berbeda," lanjut Fajar.
Rian mengatakan hal yang sama. "Olimpiade pertama ini tidak mudah. Kami baru merasakan atmosfernya. Dari awal-awal pun tidak mudah, kami merasakan bagaimana tegangnya pas masuk lapangan," tuturnya.
BACA JUGA:Pertama di Sejarah Badminton! Tidak Ada Tunggal Putra Indonesia di 16 Besar Olimpiade
BACA JUGA:Olimpiade Paris 2024: Gregoria Mariska Tunjung Lolos ke 16 Besar, Siap Jaga Rekor Atas Kim Ga Eun
Pada Olimpiade Tokyo 2020, Fajar/Rian sejatinya lolos kualifikasi. Namun, di atas mereka, masih ada Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan M Ahsan/Hendra Setiawan di peringkat 1-2.
Fajar/Rian terpaksa tidak berangkat. Karena kuota maksimal tiap negara adalah dua wakil di setiap sektor. Nah, ketika akhirnya berkesempatan terjun di Olimpiade, mereka shocked dengan atmosfernya yang begitu berbeda.
Hanya Fajar/Rian dan Gregoria yang melangkah ke fase gugur Olimpiade Paris 2024. Faktor tersebut ikut mempengaruhi Fajar/Rian saat bertanding melawan Liang/Weng. Ditambah lawannya adalah unggulan pertama.
FAJAR/RIAN gagal di perempat final, puasa medali ganda putra sejak Olimpiade 2008 berlanjut. Foto: Fajar/Rian bersalaman dengan Liang Weikeng/Wang Chang di perempat final Olimpiade Paris 2024, 1 Agustus 2024.-Mikael Ropars-PBSI-Badmintonphoto
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: pp pbsi