Argentina Siapkan Mental Jelang Lawan Prancis di Olimpiade 2024!

Argentina Siapkan Mental Jelang Lawan Prancis di Olimpiade 2024!

Argentina lolos ke babak perempat final Olimpiade 2024 Paris-Instagram @afaseleccion-

HARIAN DISWAY - Timnas Argentina bersiap menghadapi tantangan besar di perempat final cabang sepak bola putra Olimpiade 2024 Paris. Tim Tango (sebutan Timnas Argentina) akan bertemu Prancis di Stade de Bordeaux.

Laga tersebut dijadwalkan berlangsung, Jumat, 2 Agustus 2024. Thiago Almada, salah satu bintang Argentina, menyadari bahwa timnya akan menerima sambutan yang kurang bersahabat dari ribuan suporter Prancis.

Ketegangan antara kedua negara semakin memuncak setelah munculnya video yang menunjukkan Enzo Fernandez dan rekan-rekannya melakukan chant rasial terhadap timnas Prancis.

BACA JUGA:Argentina Tumbang di Laga Pembuka, Messi: Sukar Dipercaya!

Persiapan Mental Timnas Argentina


Nicolas Otamendi menjadi kapten Timnas Argentina di Olimpiade 2024 Paris-Instagram @afaseleccion-

Insiden itu bahkan telah menjadi pembicaraan di tingkat pemerintahan kedua negara. Thiago Almada mengerti bahwa timnas Argentina tidak akan disambut dengan hangat di Stadion Bordeaux yang berkapasitas hingga 42 ribu penonton itu. 

Meski demikian, Thiago Almada menegaskan bahwa mereka siap menghadapi tekanan tersebut dan tetap fokus pada permainan mereka.

"Kami siap menghadapi atmosfer yang tidak bersahabat dan siap melawan siapa pun. Seperti semua lawan kami di turnamen ini, pertandingan ini akan sulit,"kata Thiago Almada dinukil dari laman resmi FIFA. 

"Namun, dalam turnamen seperti ini, Anda harus siap untuk setiap skenario dan setiap lawan," sambungnya.

BACA JUGA:Kekacauan di Olimpiade Paris 2024: Argentina vs Maroko Ditunda Akibat Invasi Penonton

Argentina Lolos dengan Status Runner-up


Thiago Almada menjadi bintang Argentina di Olimpiade 2024 Paris-Instagram @afaseleccion-

Argentina harus berhadapan dengan Prancis di perempat final Olimpiade 2024 setelah hanya mampu finis sebagai runner-up Grup B.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: fifa