PSBS Biak vs PSM Makassar 1-2: Juku Eja ke Puncak Klasemen Sementara

PSBS Biak vs PSM Makassar 1-2: Juku Eja ke Puncak Klasemen Sementara

Selebrasi Nermin Haljeta setelah mencetak gol ke gawang PSBS Biak, 16 Agustus 2024-Instagram @psm_makassar-

BACA JUGA:Jadwal Lengkap Pekan Kedua Liga 1 2024/2025: Persebaya Hadapi MU!


Abdul Rahman mencetak gol kemenangan PSM Makassar atas PSBS Biak, 16 Agustus 2024 -Instagram @psm_makassar-

Memasuki babak kedua, PSBS Biak tampil lebih menekan. Mereka berhasil menyamakan kedudukan pada menit ke-51 berkat gol Abel Arganaraz.

Abel Arganaraz sukses mencetak gol setelah memanfaatkan umpan sundulan dari rekannya. Skor pun berubah menjadi 1-1, dan PSBS BIak semakin meningkatkan intensitas serangan mereka.

Namun, PSM Makassar tak tinggal diam. Mereka tetap berusaha keras untuk kembali memimpin.

BACA JUGA:Dewa United Protes Kandang Arema FC, Stadion Soepriadi Blitar: Lapangannya Jelek!

Di menit ke-76, Adilson Silva berhasil mencetak gol kedua untuk PSM. Sayangnya gol tersebut dianulir setelah tinjauan VAR menunjukkan Adilson Silva berada dalam posisi offside saat menanduk bola.

Jelang akhir pertandingan, kedua tim saling menyerang dengan intensitas tinggi. PSM Makassar berhasil mengunci kemenangan setelah Abdul Rahman berhasil menciptakan gol di menit 90+4.

Dengan kemenangan itu PSM Makassar untuk sementara berada di puncak klasemen dengan koleksi enam poin. (*)

BACA JUGA:Arema FC vs Dewa United 0-0: Singo Edan Gagal Menang di Kandang

Susunan Pemain PSBS Biak vs PSM Makassar

PSBS Biak (3-4-3): 

57-M Londok (GK); 5-Jaimerson, 47-D Monim, 15-F Beltrame; 3-O Kapisa, 18-T Matsunaga, 90-N Alom, 26-M Merauje; 11-W Lugo, 23-T Wandikbo, 10-Alexsandro

Pelatih: Juan Esnaider

PSM Makassar (3-4-3):

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: