Preview Villarreal vs Barcelona: Blaugrana Wajib Bangkit Meski Diterpa Badai Cedera
Barcelona harus bangkit ketika menghadapi Villarreal di pertandingan keenam La Liga 2024/2025, Minggu, 22 September 2024--Reuters
Dengan banyaknya pemain yang absen, Hansi Flick harus memutar otak untuk meramu susunan pemain yang akurat untuk laga melawan Villarreal.
Kemungkinan besar, Eric Garcia akan kembali menjadi duet Marc Casado sebagai dua pivot di lini tengah. Sementara Pedri akan digeser sedikit lebih maju seperti ketika mereka menghadapi AS Monaco di Liga Champions.
Meskipun skuadnya tidak dalam kondisi penuh, Flick tetap optimis Barcelona bisa mengatasi Villarreal.
“Kami akan mengelola pertandingan ini dengan baik. Para pemain sudah siap dan kami yakin mereka akan tampil maksimal," ujar Flick.
Baginya, cedera dan sanksi adalah bagian dari sepak bola. Flick yakin anak asuhnya adalah tim yang tangguh dan siap menghadapi tantangan.
Pelatih asal Jerman tersebut juga menyoroti kondisi Pedri dan Marc Casado yang sempat diragukan tampil. Namun, menurut Flick, kedua pemain ini kemungkinan besar bisa diturunkan dan siap menjadi bagian dari strategi Barcelona untuk meraih tiga poin.
BACA JUGA:Barcelona Lumat Real Valladolid 7-0, Raphinha Cetak Hattrick
BACA JUGA:Barcelona Siapkan Ansu Fati Jadi Penerus Messi, Susun Program Khusus
Ayoze Perez akan menjadi ancaman maut bagi lini pertahanan Barcelona saat menghadapi Villarreal, Minggu, 22 September 2024--Bein Sport
Kondisi Villarreal
Villarreal menjadi tantangan besar bagi Barcelona. Tim berjuluk Yellow Submarine tersebut belum terkalahkan di musim ini, dengan tiga kemenangan dan dua hasil imbang, yang membawa mereka naik ke posisi kelima klasemen sementara.
Marcelino Garcia Toral akan mengandalkan Ayoze Perez untuk menjadi ancaman utama bagi lini pertahanan Barca. Penyerang asal Spanyol itu sudah menorehkan tiga gol di musim ini.
Sementara itu, winger muda Yeremy Pino juga siap dimainkan setelah pulih dari cedera. Namun, Villarreal juga mengalami masalah cedera dengan absennya bek Juan Foyth dan striker Gerard Moreno.
Thierno Barry dan Ayoze Perez diprediksi akan menjadi tumpuan utama di lini depan Villarreal dalam laga ini.
Prediksi Susunan Pemain Villarreal vs Barcelona
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: football espana