2NE1 Konser Jakarta Bulan Depan, Simak Prediksi Setlist-nya

2NE1 Konser Jakarta Bulan Depan, Simak Prediksi Setlist-nya

Prediksi setlist konser 2NE1 WELCOME BACK--Instagram @chaelincl

HARIAN DISWAY - Tur reuni 2NE1 resmi dimulai pada Jumat malam, 4 Oktober 2024. Sandara Park dkk mengguncang Seoul Olympic Hall, dengan comeback spektakuler.

Konser itu adalah bagian dari tur Asia bertajuk 2NE1 Concert Welcome Back. Yang digeber untuk merayakan debut anniversary mereka yang ke-15 tahun ini.

Akhirnya, setelah 10 tahun vakum (bahkan bisa dibilang bubar), Sandara Park, CL, Minzy, dan Park Bom tampil lagi secara live. Lagu-lagu ikonik mereka, seperti Come Back Home, Fire, dan Clap Your Hands kembali terdengar dengan menggelegar.

Nah, Anda sudah tahu, setelah Seoul, 2NE1 akan melanjutkan tur ke sejumlah kota besar di Asia. Mulai dari Manila, Tokyo, Hongkong, dan Jakarta!

BACA JUGA:Harga Tiket dan Seatplan Konser 2NE1 di Jakarta Rilis, Dijual Mulai 7 Oktober

BACA JUGA:2NE1 Akan Sapa Penggemar Indonesia Pada 23 November 2024

Di Indonesia, konser Welcome Back dijadwalkan berlangsung di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol, Jakarta Utara. Tepatnya pada Sabtu, 23 November 2024.

BLACKJACK (sebutan fans 2NE1) sudah siap-siap war tiket? Jika sudah, ada baiknya menyimak prediksi setlist lagu-lagu yang akan dibawakan 2NE1 di Jakarta nanti. Agar masih ada waktu untuk menghafalkan sebelum Park Bom dkk datang.

So, simak prediksi setlist konser Welcome Back 2N1 di Jakarta, mengacu pada konser malam pertama mereka di Seoul.

Konser WELCOME BACK di Seoul


Prediksi setlist konser 2NE1 WELCOME BACK--X @kchartsmaster

Nah, sebelum memulai tur ke berbagai negara di Asia, 2NE1 tentu saja memulai konsernya di negara asal mereka. Tepatnya di Seoul pada 4 Oktober 2024.

CL, Dara, Bom, dan Minzy sukses membuka tour WELCOME BACK dengan luar biasa. Disambut dengan antusiasme yang luar biasa dari ribuan BLACKJACK.

BACA JUGA:5 Fakta 2NE1 yang Bakal Comeback dan Geber Tur Dunia Akhir 2024

BACA JUGA:Comeback! 2NE1 Geber Tur Konser Mulai Oktober 2024, Ada Indonesia?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: x @stats2ne1