Liverpool vs Brighton 2-1: Mohamed Salah Bawa The Reds Kudeta Man City
Liverpool vs Brighton 2-1: Mohamed Salah bawa The Reds kudeta Man City. Foto: Salah (tengah) merayakan kemenangan atas Brighton.-Darren Staples -AFP
HARIAN DISWAY - Liverpool akhirnya resmi mengkudeta Manchester City dari puncak klasemen sementara Liga Inggris 2024/2025. Itu tak lepas dari perbedaan hasil laga di pekan ke-10, Sabtu malam, 2 November 2024.
Man City kalah di kandang Bournemouth. Sedangkah laga Liverpool vs Brighton berakhir dengan skor 2-1 untuk tuan rumah. Hebatnya, The Reds (sebutan Liverpool) berhasil comeback di laga itu.
Pasukan Arne Slot sempat tertinggal lewat gol Ferdi Kadioglu di babak pertama. Namun, Liverpool membalikkan keadaan di babak kedua via gol Cody Gakpo dan Mohamed Salah.
Berkat kemenangan itu, Liverpool kini mengoleksi 25 poin dari 10 pertandingan. Unggul 2 poin atas City yang kini melorot di peringkat kedua.
BACA JUGA:Brighton vs Liverpool 2-3: Gakpo Kunci Kemenangan The Reds
BACA JUGA:Arsenal vs Liverpool 2-2: The Reds Sukses Redam Agresivitas The Gunners
Rahasia Arne Slot
Liverpool vs Brighton 2-1: Mohamed Salah bawa The Reds kudeta Man City. Foto: Salah (kiri) merayakan golnya ke gawang Brighton.-Darren Staples -AFP
Arne Slot mengatakan, ia menggunakan strategi passive aggresive ketika jeda. Ia meyakinkan Mohamed Salah dkk bahwa apa yang mereka lakukan tidak cukup untuk mengalahkan Brighton.
"Saya memberikan kredit tinggi buat Brighton. Cara mereka menahan kami di luar sana, luar biasa. Bahkan ketika tidak sedang menguasai bola pun, mereka memberikan energi yang besar sekali," papar Arne Slot di konferensi pers.
"Kami tidak cukup tampil di babak pertama. Kalau menghadap tim seperti Brighton, apa yang kami lakukan tidak cukup," jelasnya.
Maka, saat jeda antarbabak, dalam kedudukan tertinggal 0-1, Arne Slot memutuskan berbicara dengan anak buahnya. Bagaimana agar mereka menunjukkan attitude berbeda di babak kedua.
BACA JUGA:Leipzig vs Liverpool 0-1: Darwin Nunez Pahlawan Kemenangan The Reds
BACA JUGA:Liverpool vs Chelsea 2-1: The Reds Masih Aman di Puncak
"Aku enggak harus sampai berteriak-teriak. Aku hanya perlu memastikan para pemainku menyadari bahwa apa yang mereka lakukan enggak cukup," jelas pelatih berkepala pelontos itu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: sky sport