Grand Prix Monaco Perpanjang Kontrak F1, Balapan Jalanan Dunia Terus Berpacu
Charles Leclerc berhasil raih pole position di rumah sendiri-Official Ferrari-x
Dalam perjanjian baru ini, ACM bekerja sama dengan Kerajaan Monaco untuk berkomitmen pada keberlanjutan F1, dengan visi menyusun kalender balap yang lebih ramah lingkungan.
Grand Prix Monaco 2025 dijadwalkan berlangsung dari 23-25 Mei, sekaligus memperingati 75 tahun debut lintasan ini dalam balap F1. Mulai 2026, acara tersebut akan diadakan pada akhir pekan pertama bulan Juni.
Presiden dan CEO Formula 1, Stefano Domenicali, mengungkapkan kegembiraannya atas kelanjutan balapan di Monaco. "Jalanan Monte Carlo unik dan menjadi bagian penting dari Formula 1.
Grand Prix Monaco tetap menjadi balapan yang diimpikan semua pembalap untuk dimenangkan. Saya berterima kasih kepada Yang Mulia Pangeran Albert II dari Monaco, Michel Boeri, Presiden ACM, dan semua pihak yang terlibat dalam perpanjangan kemitraan penting ini,” kata Domenicali.
“Penandatanganan perjanjian baru dengan Formula One Group hingga 2031 tidak hanya menegaskan kekuatan hubungan kami, tetapi juga komitmen kami untuk memberikan pengalaman kelas satu bagi semua pengunjung selama akhir pekan balapan. Grand Prix Monaco adalah acara olahraga utama di sini yang terus menarik ratusan ribu penonton ke Kerajaan ini dan jutaan pemirsa televisi di seluruh dunia,” kata Michel Boeri, Presiden ACM.
(Bagus Aji)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: