Skotlandia vs Kroasia 1-0, Diwarnai Kartu Merah Kroasia Tumbang di Markas Skotlandia
Luca Modric kapten timnas Kroasia menghampiri Zlatko Dalic setelah pertandingan berakhir untuk kemenangan Skotlandia --uefa.com/official website
HARIAN DISWAY - Kroasia menelan kekalahan tipis 1-0 atas Skotlandia pada matchday 5 UEFA Nations League 2024/25. Pertandingan tersebut dilaksanakan di Stadion Hampden Park Glasgow Skotlandia, Sabtu dini hari WIB, 16 November 2024.
Sebenarnya, pertandingan dikuasai oleh Kroasia sejak awal. Tercatat, pasukan Zlatko Dalic itu menciptakan enam peluang. Tetapi, semua berubah dalam sekejap setelah Petar Sucic mendapat kartu kuning kedua di menit ke-43 setelah melanggar John Souttar.
Kroasia yang bermain dengan 10 orang berbalik diserang habis-habisan oleh Skotlandia yang sangat membutuhkan poin agar tidak terdegradasi dari liga A UEFA Nations League 2024/25. Alhasil, John McGinn berhasil mencetak kemenangan Skotlandia di menit ke-86.
Kemenangan tersebut membuka asa Skotlandia untuk melaju ke babak play off. Sebagaipenentuan terdegradasi atau tidak, karena memiliki poin sama dengan Polandia yang berada di peringkat ketiga dengan 4 poin.
Seperti yang diketahui, peringkat keempat otomatis akan langsung terdegradasi ke liga B. Sedangkan, peringkat ketiga masih bisa berjuang di babak play off guna mempertahankan posisi di liga A.
Polandia akan bersua dengan Skotlandia pada Selasa dini hari WIB, 19 November 2024. Pertandingan tersebut akan menjadi laga hidup mati bagi kedua tim dan kemenangan adalah hal yang mutlak untuk bertahan di liga A.
BACA JUGA:Portugal vs Polandia 5-1: Ronaldo Menggila, Selecao Berpesta
BACA JUGA:Denmark vs Spanyol 1-2: La Furia Roja Kunci Tiket ke Perempat Final
Pelatih timnas Kroasia Zlatko Dalic menghadiri after-match press conference ketika Kroasia kalah tipis 1-0 atas tuan rumah Skotlandia--uefa.com/official website
"Kami bermain sangat baik, terutama pada babak pertama. Tim menguasai jalannya pertandingan, dan mendominasi ball possession," ulas Zlatko Dalic kepada situs resmi UEFA. "Hanya saja, sangat sulit untuk kembali menguasai semenjak bermain dengan 10,” lanjutnya.
Meski Luka Modric dkk kalah, Dalic mengaku senang dengan perjuangan para pemainnya.
"Aku harus bangga terhadap cara bermain para pemainku. Mereka bermain dengan high pressure dan menyebabkan gol terjadi di akhir pertandingan. Mereka tim yang tangguh," paparnya.
Kroasia akan menghadapi laga terakhir melawan pemuncak grup, Portugal. Bentrok tersebut tidak akan mengubah posisi di klasemen. Namun Dalic tetap ingin menang.
"Itu adalah pertandingan besar," ucap Dalic. "Tujuan kami adalah meraih poin, karena memang itu yang kami butuhkan. Itu sudah menjadi target tim dan kami pastikan tidak akan pernah menyerah serta melakukan yang terbaik,” pungkasnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: uefa.com