Hasil Tottenham vs Chelsea 3-4: The Blues Comeback Setelah Cucurella Ganti Sepatu
Cole Palmer mencetak brace saat Chelsea bertamu ke markas Tottenham Hotspur di lanjutan Liga Inggris 2024/2025, Senin, 9 Desember 2024-X @ChelseaFC-
LONDON, HARIAN DISWAY - Derbi London antara Tottenham vs Chelsea berlangsung sengit, Senin dini hari, 9 Desember 2024. The Blues (sebutan Chelsea) merebut 3 poin setelah mengalahkan tuan rumah 4-3.
Chelsea berhasil melakukan comeback. Mereka tertinggal 0-2 ketika babak pertama baru berjalan 11 menit. Kedua gol terjadi gara-gara bek kiri mereka, Marc Cucurella, terpeleset dan jatuh saat mengawal bola.
Namun, akhirnya The Blues membalikkan situasi. Mereka unggul lewat brace Cole Palmer, dan masing-masing satu gol dari Enzo Fernandez dan Jadon Sancho. Sementara tiga gol The Lilywhites (sebutan Tottenham Hotspur) tercatat atas nama Dominic Solanke, Dejan Kulusevski, dan Son Heung Min.
Berkat kemenangan itu, Chelsea kini merangsek ke peringkat kedua. Mereka mengumpulkan 31 poin dari 15 laga. Menyalip Arsenal, Manchester City, dan Notthingham.
BACA JUGA:Southampton vs Chelsea 1-5: Dominasi The Blues di St. Mary’s Stadium
BACA JUGA:Chelsea vs Aston Villa 3-0: Tembus 3 Besar, The Blues Belum Pede Bicara Gelar
Pelatih Chelsea Enzo Maresca sama sekali tidak menyangka mereka akan mencapai posisi itu. Ketika menggantikan Mauricio Pochettino awal musim ini, ia mengira menembus empat besar itu sulit.
Duel Pedro Neto (kiri) dan Yves Bissouma (kanan) saat Tottenham vs Chelsea di lanjutan Liga Inggris, Senin, 9 Desember 2024-Getty Images-
"Kami melampaui ekspektasi saya," kata Enzo Maresa, seperti dikutip BBC Sport. "Dalam hal cara kami bermain dengan bola, tanpa bola, dan dalam hal hasil, semua bagus," lanjutnya.
Namun pelatih asal Italia itu merasa Chelsea belum "siap" untuk terjun dalam perburuan gelar. "Arsenal, [Manchester] City, dan Liverpool mungkin tidak terpeleset seperti Cucurella," ucapnya dengan nada bercanda.
"Sejujurnya, kami belum siap. Kami jauh dari tim-tim itu, tapi kami fokus pada hari demi hari dan berusaha meningkatkan tim," ia merendah.
BACA JUGA:Heidenheim vs Chelsea 0-2,The Blues Perpanjang Catatan Positif di Liga Konferensi 2024/25
BACA JUGA:Bournemouth vs Tottenham 1-0: The Lilywhites Labil!
Jalannya Pertandingan Tottenham vs Chelsea
Hasil Tottenham vs Chelsea 3-4: The Blues comeback setelah Marc Cucurella ganti sepatu. Foto: Cucurella jatuh saat menjaga Brennan Johnson, 9 Desember 2024.-Ian Walton-AP via Guardian
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: BBC Sport