KOVE, QJ Motor, dan CFMoto Turun di Balapan Superbike, Tiongkok Siap Gelar WSBK?

Pabrikan motor asal Tiongkok CFMoto, menjadi sponsor utama tim Aspar Racing di kelas Moto3 musim 2024, dengan pembalapnya David Alonso yang bisa mengamankan gelar juara Moto3 musim 2024--Twitter Aspar Team @AsparTeam
Langkah ini bertujuan membuka pasar penggemar baru di Tiongkok dan memperluas audiens global WSBK.
BACA JUGA:Toprak Razgatlioglu Menang di Race 1 Estoril, Selangkah Lagi Menuju Gelar Juara WSBK 2024
Kendala dan Tantangan WSBK di Tiongkok
Namun, Tiongkok masih menghadapi kendala infrastruktur. Saat ini, belum ada sirkuit di Tiongkok yang memenuhi standar homologasi FIM A atau B untuk menjadi tuan rumah WSBK.
Sirkuit seperti Shanghai dan Zhuhai perlu renovasi untuk memenuhi persyaratan, termasuk memperpanjang lintasan hingga 5 km.
Selain itu, distribusi logistik tim balap di Chengdu, pusat industri sepeda motor Tiongkok, juga menjadi perhatian.
Masa Depan Balap Motor di Tiongkok
Pada 2025, Phillip Island akan menjadi satu-satunya balapan WSBK di luar Eropa. Namun, pada 2026, kemungkinan balapan di Tiongkok semakin nyata.
Kehadiran pabrikan Tiongkok dan kolaborasi dengan mitra lokal diproyeksikan menjadikan Tiongkok sebagai pilar utama ekspansi WSBK.
Jika proyek ini berhasil, peluang baru akan terbuka bagi Dorna dan pabrikan global seperti BMW, Ducati, dan Kawasaki untuk memanfaatkan pasar Tiongkok yang luas, sekaligus mendefinisikan ulang lanskap balap motor dunia.(Bagus Aji)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: