Resmi! David Moyes Ditunjuk sebagai Manajer Baru Everton hingga 2027
Resmi! David Moyes ditunjuk sebagai manajer baru Everton hingga 2027. Foto: Moyes ketika menukangi West Ham pada April 2024.-Ben Stansall -AFP
Resmi! David Moyes ditunjuk sebagai manajer baru Everton hingga 2027. Foto: Moyes saat menangani Everton pada 2012.-Guardian-
Reputasinya kembali terangkat saat melatih West Ham United, di mana ia membawa The Hammers meraih trofi Liga Konferensi Eropa 2022-23.
Nah, pada era kepemimpinan kedua ini, Moyes diharapkan mampu memoles Everton lebih baik daripada Dyche. Yang gagal membawa kemenangan di lima laga terakhir, dengan hanya mencetak satu gol.
Nama-nama seperti mantan pelatih Chelsea, Graham Potter, dan pelatih Fenerbahce, Jose Mourinho, sempat dikaitkan dengan posisi pelatih Everton.
BACA JUGA:Everton Hancurkan Wolves 4-0, Kemenangan Kandang Terbesar Sejak 2019
BACA JUGA:MU Kalahkan Everton 4-0, Rashford Puji Taktik Ruben Amorim
Namun, Potter memilih bergabung dengan West Ham United, sementara Mourinho menjauhkan diri dari tawaran Everton.
Selama masa transisi, duet mantan bek Everton, Leighton Baines (pelatih kepala U-18), dan mantan kapten Seamus Coleman ditunjuk untuk memimpin sementara tim dalam pertandingan Piala FA melawan klub divisi tiga, Peterborough. Mereka menang 2-0.
Resmi! David Moyes ditunjuk sebagai manajer baru Everton hingga 2027. Foto: Moyes pernah bersama Everton pada 2002-2013.-Guardian-
Pria asal berusia 61 tahun itu telah menandatangani kontrak hingga 2027. Ia diberi tugas untuk mengamankan posisi Everton di Liga Premier, mengingat saat ini mereka hanya unggul satu poin dari zona degradasi.
Moyes dijadwalkan memimpin laga perdananya dalam masa jabatan kedua pada Rabu (15/1), saat Everton menjamu Aston Villa di Goodison Park.
BACA JUGA:Man Utd vs Everton 4-0: Marcus Rashford dan Joshua Zirkzee On Fire!
BACA JUGA:Man United Berburu Jarrad Branthwaite, Everton Mau Lepas?
"Kami senang David bergabung dengan kami di momen penting dalam sejarah Everton," kata Ketua Eksekutif Everton, Marc Watts.
"Dengan pengalaman lebih dari satu dekade di klub, ia adalah sosok yang tepat untuk membawa kami melewati musim terakhir di Goodison Park dan menuju stadion baru kami," lanjutnya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: berbagai sumber