PSG vs Man City 4-2: Pep Guardiola Akui Peluang Lolos ke Babak Knockout Menipis
PSG vs Man City 4-2: Pep Guardiola akui peluang lolos ke babak knockout menipis. Foto: Para pemain City meninggalkan Parc des Princes dengan kecewa, 23 Januari 2025. -Franck Fife-AFP
Les Parisiens (sebutan PSG) menunjukkan bermain agresif hingga pertengahan babak pertama. Achraf Hakimi kembali membuka peluang di menit ke-19. Namun tendangan kaki kanannya lagi-lagi bisa dihalau oleh Ederson.
Tidak lama kemudian The Citizen melakukan serangan melalui Erling Haaland pada menit ke-21. Tapi usahan striker jangkung itu masih bisa dihentikan oleh Gianluigi Donnarumma, kiper PSG.
PSG vs City 4-2: Les Parisiens menang Spektakuler!, Grealish melakukan selebrasi setelha mencetak gol ke gawang Donnarumma. 23 Januari 2025-Intagram, Manchester City-
PSG hampir mencetak gol di menit ke-45 lewat Achraf Hakimi. Namun gol tersebut harus dianulir VAR karena offside. Sampai turun minum skor masih 0-0.
BACA JUGA:Brentford vs Man City 2-2: The Citizen Gagal Pertahankan Keunggulan, Guardiaola Pasrah
BACA JUGA:Rumor Transfer Kyle Walker, AC Milan Siap Tampung Bek Manchester City
Pada babak kedua, Manchester City akhirnya membuka keunggulan. Jack Grealish mencetak gol pada menit ke-50, memanfaatkan bola muntah dari Donnarumma yang kurang sempurna menepis tendangan Bernardo Silva.
Tiga menit kemudian, Erling Haaland menambah keunggulan menjadi 2-0. Meskipun kebobolan terlebih dahulu daya juang tim asuhan Luis Enrique tidak padam, mereka terus menggedor pertahanan City dan mendominasi jalannya permainan.
PSG memperkecil ketertinggalan di menit ke-56, melalui aksi individu Ousman Dembele. Ia berhasil melewati beberapa pemain City sebelum mengumpan kepada Ousmane Dembele untuk mencetak gol.
Empat menit kemudian, PSG menambah keunggulan. Bradley Barcola mencetak gol setelah memanfaatkan rebound dari tembakan Desire Doue yang mengenai mistar pada menit ke-60. Skor jadi imbang 2-2.
BACA JUGA:Kyle Walker Akan Tinggalkan Man City? Ini Jawaban Guardiola!
BACA JUGA:Man City vs Salford City 8-0, Pep Guardiola Lega Jack Grealish Cetak Gol Lagi
PSG vs City 4-2: Les Parisiens menang Spektakuler!. Joao Neves melakukan sleebrasi setelah menjebol gawang Ederson moraes. 23 Januari 2025-Instagram, Paris Saint Germain-
PSG berbalik unggul pada menit ke-78 berkat sundulan Joao Neves dari tendangan bebas Vitinha. Skor menjadi 3-2, PSG unggul PSG.
Di masa injury time, tepatnya pada menit ke-90+3, Goncalo Ramos menambah keunggulan PSG menjadi 4-2. PSG sukses melakukan comeback dan mengalahkan Manchester City di kandang sendiri. (*)
Susunan Pemain
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: sky sports