Jubir Kepresidenan Hasan Nasbi Soal Sinyal Reshuffle Kabinet Prabowo: Berlaku Untuk Semua Orang!

Jubir Kepresidenan Hasan Nasbi Soal Sinyal Reshuffle Kabinet Prabowo: Berlaku Untuk Semua Orang!

Kepala Kantor Komunikasi Kepresidenan, Hasan Nasbi buka suara soal kabar Presiden Prabowo yang akan melakukan perombakan atau reshuffle di kabinet Merah Putih.--Anisha Aprilia

“Ini peringatan yang berlaku umum,” pungkas Nasbi. 

BACA JUGA:Jubir Istana Hasan Nasbi Tanggapi Demonstrasi RUU Pilkada: Sebut Sebagai Kebebebasan Berekspresi

BACA JUGA:Prabowo di Harlah NU: Ada yang Bilang Saya Ini Bajingan Tolol!


Presiden Prabowo Subianto hadiri acara Harlah Ke-102 Nahdlatul Ulama-Istimewa-

Pada Harlah NU ke-102 kemarin, Prabowo juga berpendapat bahwa setiap pemimpin harus memberi contoh baik, meski langkah yang diambil tidak populer. Ia pun mengajak semua jajarannya untuk berani berbenah diri.

Ia menyatakan bahwa jika masih ada pihak yang terlibat korupsi dan menyebabkan program untuk masyarakat gagal, dia tidak akan ragu untuk mengambil tindakan tegas.

"Jadi, saudara-saudara, 100 hari pertama kami akan baik dalam arti, saya berharap ada kesadaran. Saya pernah menyampaikan seluruh aparat, seluruh institusi membersihkan dirimu sebelum kau dibersihkan," tegasnya pada Harlah ke-102 NU Rabu lalu. 

Selanjutnya, Prabowo mengingatkan semua anggotanya di Kabinet Merah Putih untuk bekerja dengan sungguh-sungguh dan mewujudkan pemerintahan yang bersih. (*)

 

*) Mahasiswa Magang dari Universitas Airlangga

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: