Attack on Titan, The Last Attack Menjadi Film Penutup Epik Perjalanan Eren dan Paradis

Attack on Titan, The Last Attack Menjadi Film Penutup Epik Perjalanan Eren dan Paradis

Film Attack on Titan The Last Attack akan membawakan suasana perang di akhir cerita yang lebih menggelegar. --giantfreakinrobot

Itu bukan hanya tentang bagaimana cerita berakhir. Tetapi bagaimana semua kepingan teka-teki yang telah terbangun selama lebih dari satu dekade akhirnya menemukan jawabannya. Apakah umat manusia akan bertahan? Ataukah dunia akan benar-benar musnah?

Di luar itu, Attack on Titan juga meninggalkan warisan besar dalam dunia anime. Dari sudut pandang industri, serial itu telah mendobrak batasan dalam storytelling. 

Menampilkan narasi yang kompleks dengan tema-tema berat. Seperti perang, propaganda, dan manipulasi sejarah.

Tak heran, jika anime itu disebut sebagai salah satu mahakarya terbesar dalam sejarah anime modern.

Ketika akhirnya layar mulai meredup dan kredit mulai bergulir, banyak yang mungkin akan meninggalkan bioskop dengan perasaan campur aduk.

Ada kepuasan. Karena akhirnya bisa melihat kesimpulan dari cerita yang mereka ikuti selama bertahun-tahun. Namun, ada juga kesedihan. Karena itu adalah akhir dari sebuah era.

Attack on Titan: The Last Attack bukan sekadar film. Itu adalah sebuah perpisahan yang akan dikenang oleh para penggemarnya untuk waktu yang lama. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: