Rating Pemain Man City Pasca Dibekuk Nottingham Forest 1-0, Matheus Nunes Jeblok!

Rating Pemain Man City Pasca Dibekuk Nottingham Forest 1-0, Matheus Nunes Jeblok!

Manchester City dikalahkan Nottingham Forest 1-0 di lanjutan Liga Inggris 2024/2025, Sabtu, 8 Maret 2025 -Reuters-

Namun, ketidakpuasan bagi City muncul di menit ke-83 ketika Morgan Gibbs-White berhasil mengirim umpan matang kepada Callum Hudson-Odoi.

Dengan kecepatan dan ketepatan, Hudson-Odoi menggiring bola masuk ke kotak penalti dan melepaskan tembakan yang menghujam gawang Ederson. Gol tersebut membuat Nottingham Forest memimpin 1-0.

Setelah kebobolan, Manchester City berusaha keras untuk membalas. Namun, segala upaya mereka terhalang oleh pertahanan kokoh Forest yang tetap disiplin.

Skor 1-0 untuk keunggulan tuan rumah bertahan hingga peluit akhir berbunyi. Kekalahan itu kembali menjadi sorotan bagi Man City yang kini harus berbenah. Simak rating mereka berikut ini.

BACA JUGA:Kata Pep Guardiola Setelah Man City Dibekuk Liverpool 0-2: Masa Depan Cerah!

BACA JUGA:Rating Pemain Liverpool Pasca Sikat Man City 2-0, Mo Salah-Szoboszlai Tertinggi!

Rating Pemain Man City


Tembakan Kevin De Bruyne (kanan) saat Manchester City melawan Nottingham Forest di lanjutan Liga Inggris, Sabtu, 8 Maret 2025-Reuters-

Kiper

Ederson: 7/10

Ederson melakukan beberapa penyelamatan penting, tetapi tidak dapat mencegah gol yang dicetak oleh Nottingham Forest.

Bek

Matheus Nunes: 6/10

Tampil kurang baik di sektor kanan pertahanan Manchester City. Beberapa kali sering kecolongan saat Nottingham Forest melakukan counter attack.

Abdukodir Khusanov: 7/10 

Tampil solid di lini belakang bersama Ruben Dias. Sayangnya, tak bisa menggagalkan gol Nottingham Forest.

Ruben Dias: 7/10 (C)

Dias tampil solid di lini belakang, meskipun timnya kebobolan. Ia berusaha keras untuk mengorganisir pertahanan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: sofascore