Man Utd vs Arsenal 1-1: Declan Rice Menyelamatkan Arsenal Dari Kekalahan!

Man Utd vs Arsenal 1-1: Declan Rice Menyelamatkan Arsenal Dari Kekalahan! Mazraoui (merah) sedang mengahdang Declan Rice dalam antisipasi serangan. 9 Maret 2025-Instagram, Manchester United-
HARIAN DISWAY - Manchester United kembali gagal meraih kemenangan untuk kali ketiga berutun. Namun, hasil yang ini tidak terlalu disesali oleh fans Setan Merah, sebutan MU.
Sebab, MU ditahan imbang Arsenal dalam lanjutan Liga Inggris 2024/2025. Dalam laga yang digelar Old Trafford, Senin dini hari WIB, 9 Maret 2025 itu, MU hanya bisa mencatat hasil imbang 1-1.
Sebenarnya The Gunners (julukan Arsenal) menguasai jalannya laga pada babak pertama. Tetapi peluang demi peluang anak tim asuhan Mikel Arteta itu berhasil diantisipasi oleh Andre Onana.
MU mencetak gol pada injury time babak pertama melalui tendangan bebas memukau Bruno Fernandes. Tetapi keunggulan MU tidak bertahan lama. Declan Rice berhasil membalas dan membuat gol penyeimbang pada babak kedua.
BACA JUGA:Man Utd vs Fulham 1-1 (3-4): Setan Merah Tumbang Lewat Adu Penalti!
BACA JUGA:Man Utd vs Ipswich 3-2: Harry Maguire Jadi Pahlawan Kemenangan Comeback Setan Merah
Dengan hasil itu, MU masih bertengger di posisi ke-14 klasemen dengan torehan 34 poin. Arsenal juga melanjutkan tren gagal menang dari dua laga sebelumnya. Mereka tetap pada posisi ke-2 klasemen dengan torehan 55 poin.
Man Utd vs Arsenal 1-1: Declan Rice Menyelamatkan Arsenal Dari Kekalahan! Selebrasi Bruno Fernandes usai mencetak gol indah dari tendangan bebas. 9 Maret 2025-Instagram, Manchester United-
"Situasi seperti ini sangat membantu, mencetak gol dan tidak kebobolan (tertinggal) terlebih dahulu)," kata Ruben Amorim, pelatih MU, kepada Guardian. "Anda bisa merasakan energi di stadion. Saat ini, kami berusaha untuk menang dan tetap kompak," terangnya.
"Di babak kedua, kans kami untuk menambah gol sangat besar. Kami sangat kompetitif, dan kurasa itu penting," ujar pelatih asal Portugal tersebut.
"Kami selalu nge-push pemain untuk ke depan, bukan mundur. Kami memiliki beberapa peluang untuk memenangkan pertandingan," lanjutnya.
"Arsenal menempatkan banyak pemain di dalam kotak penalti untuk menang. Dan menurutku Alejandro Garnacho bermain sangat baik dan itu membantu kami banyak," tambahnya.
BACA JUGA:Everton vs Man Utd 2-2: Ugarte Baru Comeback Langsung Menyala!
BACA JUGA:Tottenham vs Man Utd 1-0, James Maddison Jadi Pawang Setan Merah
Jalannya Pertandingan MU vs Arsenal
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: sky sports