10 Cara Mengatasi Sariawan yang Membandel saat Puasa Ramadan

10 Cara Mengatasi Sariawan yang Membandel saat Puasa Ramadan

Cara mengatasi sariawan yang membandel saat puasa Ramadan.- Ketut Subiyanto - Pexels


Cara mengatasi sariawan yang membandel saat puasa Ramadan dengan kantong teh. - Leah Newhouse - Pexels

Kantong teh hitam mengandung tanin yang mampu meredakan nyeri. Sangat cocok untuk mengatasi sariawan. Caranya dengan mencelupkan kantong teh pada air hangat dan biarkan tenggelam selama beberapa menit.

BACA JUGA: 7 Perkara yang Dapat Menghilangkan Pahala Puasa Ramadan

BACA JUGA: 5 Resep Praktis dan Ekonomis Menu Buka Puasa Ramadan 2025

Kemudian, setelah agak dingin, maka bisa menempelkannya pada bagian luka yang terkena sariawan selagi kantong teh masih basah. Tempelkan selama beberapa menit usai berbuka puasa atau sebelum tidur.

5. Mengonsumsi Suplemen saat Puasa Ramadan

Mengonsumsi suplemen, seperti vitamin B12, folat, dan zat besi bisa membantu mengatasi sariawan di mulut. Menurut studi, mengonsumsi suplemen bisa membantu mengurangi rasa nyeri dan meningkatkan kekebalan tubuh saat puasa Ramadan.

6. Menghindari Makanan Tertentu untuk Mengatasi Sariawan

Selama sariawan, sebaiknya menghindari makanan yang punya cita rasa pedas, asam, kacang-kacangan, atau keripik. Selama puasa, sebaiknya pilih buah atau makanan lain yang tidak memiliki rasa asam.

BACA JUGA: 3 Suasana Ramadan di Dunia yang Paling Populer

Misalnya, seperti melon, alpukat, semangka, pisang, kelapa, dan sebagainya. Buah tersebut mempunyai kandungan vitamin dan serat. Kemudian, perbanyak konsumsi sayuran dan konsumsi suplemen.

7. Menghindari Sikat Gigi Berbulu Keras


Cara mengatasi sariawan yang membandel saat puasa Ramadan dengan memakai sikat gigi yang lembut. - George Becker - Pexels

Cara mengatasi sariawan selanjutnya adalah dengan menggunakan sikat gigi yang lembut. Menjaga kebersihan mulut sangat penting agar tidak menyebabkan infeksi pada luka sariawan. Gosok gigi secara perlahan agar tak memperparah luka sariawan.

Sikat gigi yang lembut bisa menjangkau bagian yang sulit terjangkau, mengurangi iritasi, dan mencegah terjadinya gusi berdarah. Sehingga, gigi tetap bersih dan mengurangi pertumbuhan karang gigi.

8. Gunakan Plester atau obat gel

Agar sariawan bisa cepat sembuh, bisa menggunakan plester atau obat gel yang terjual di apotek. Plester bisa melindungi luka sariawan saat makan, sehingga bisa mengurangi sentuhan atau gesekan. Selain itu, bisa juga mengurangi iritasi.

BACA JUGA: Mengatasi Sakit Gigi Saat Puasa Ramadan Tanpa Mengganggu Ibadah

BACA JUGA: 6 Sunnah Berbuka Puasa Ramadan yang Perlu Diamalkan

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: berbagai sumber