Fulltime Australia vs Indonesia 5-1 di Kualifikasi Piala Dunia: Debut Suram Patrick Kluivert!

Indonesia digasak Australia 5-1 di lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis, 20 Maret 2025-Instagram @timnasindonesia-
HARIAN DISWAY - Timnas Indonesia gagal memetik hasil apik kala bertamu ke markas Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Garuda dibantai tuan rumah 5-1, Kamis, 20 Maret 2025.
Lima gol Socceroos (sebutan Timnas Australia) dicetak oleh Martin Boyle, Nishan Velupillay, Lewis Miler, dan brace Jackson Irvine. Sementara itu Garuda hanya bisa membelas satu gol via Ole Romeny.
Hasil tersebut membuat kans Timnas Indonesia untuk lolos langsung ke Piala Dunia semakin sulit. Kini, Jay Idzes cs berada di urutan kelima klasemen sementara Grup C dengan koleksi enam poin. Sedangkan Australia semakin anteng di urutan kedua dengan 10 angka.
BACA JUGA:Starting XI Timnas Indonesia vs Australia, James-Ole Langsung Starter!
BACA JUGA:Perubahan Taktik Timnas Indonesia di Tangan Patrick Kluivert, Jadi Lebih Garang?
Jalannya Pertandingan Australia vs Indonesia
Aksi Ole Romeny (tengah) saat Timnas Indonesia melawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia, Kamis, 20 Maret 2025-Mark Metcalfe-Getty Images
Di awal laga, Timnas Indonesia langsung menggebrak. Skuad asuhan Patrick Kluivert itu langsung menekan pertahanan tuan rumah.
Di menit keempat, Jay Idzes hampir membuka skor dengan sundulan memanfaatkan bola dari tendangan bebas. Sayangnya, kiper Australia, Mathew Ryan, tampil gemilang dengan menepis bola keluar lapangan.
Indonesia kemudian mendapat kesempatan emas ketika Rafael Struick dilanggar di dalam kotak penalti, namun Kevin Diks gagal mengeksekusi penalti di menit kedelapan. Tendangannya hanya menghantam tiang gawang.
Meski Diks gagal, Indonesia berusaha tetap tenang. Thom Haye dan rekan-rekannya mencoba memperlambat tempo permainan dengan umpan-umpan pendek, berharap bisa menemukan ritme yang tepat.
Namun, petaka datang ketika Australia mendapatkan penalti setelah Nathan Tjoe A-On melanggar Lewis Miller. Martin Boyle yang maju sebagai eksekutor sukses membawa Australia unggul 1-0 di menit ke-18.
Tidak lama setelah itu, Indonesia kembali kebobolan. Pada menit ke-20, Nishan Velupillay menyelesaikan serangan balik cepat, menggandakan keunggulan Australia menjadi 2-0.
BACA JUGA:Daftar 27 Pemain Timnas Indonesia Pilihan Patrick Kluivert, Persebaya Sumbang Satu Pemain
BACA JUGA:Profil Jordi Cruyff, Penasihat Teknis Timnas Indonesia Menuju Piala Dunia
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: