Jerman Tekuk Italia 1-2, Leon Goretzka Jadi Mimpi Buruk Gli Azzurri!

Jerman Tekuk Italia 1-2, Leon Goretzka Jadi Mimpi Buruk Gli Azzurri!

Italy vs Germany 1-2: Leon Goretzka Menjadi Mimpi Buruk Gli Azzurri! Leon Goretzka jadi Pahlawan Jerman, Jumat, 21 Maret 2025. -Instagram, DFB-Team-

Giacomo Raspadori dari Italia mencoba merespons dengan serangan balik, tetapi tendangannya pada menit ke-67 masih bisa diantisipasi oleh Oliver Baumann.

Di menit ke-76, Leon Goretzka membuat gebrakan yang menentukan.

Dari umpan silang ciamik Joshua Kimmich, Goretzka berhasil mencetak gol kedua Jerman dengan tandukan terukur. Mengubah skor menjadi 1-2.

Menuju menit-menit akhir, Daniel Maldini berusaha menyamakan kedudukan dengan tendangan dari luar kotak penalti setelah menerima umpan terukur Lorenzo Lucca.

Namun, Baumann masih mampu menangkap bola dengan baik. Pertandingan berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Jerman. (*)

Susunan Pemain

Italia (3-5-2): 1-Gianluigi Donnarumma;22- Di Lorenzo, 21-Alessandro Bastoni, 5-Ricardo Calafiori; 7-Politani, 14-Rovella, 18-Niccolo Barella, 8-Sandro Tonali, 19-Udogie; 10-Giacomo Raspadori, 9-Kean. 

Pelatih: Luciano Spalletti

Jerman (4-2-3-1):1-Oliver Baumann; 6-Joshua Kimmich, 4-Jonathan Tah, 2-Antonio Rudiger, 22-Raum; 8-Leon Goretzka, 5-Pascal Grob; 10-Jamal Musiala, 19-Leroy Sane, 11-Amiri; 7-Burkardt

Pelatih: Julian Nagelsmann

Statistik Pertandingan Italia vs Jerman

  • Tembakan: 13 - 10
  • Tembakan ke gawang: 6 - 4
  • Penguasaan bola: 41% - 59%
  • Operan: 371 - 524
  • Pelanggaran: 14 - 20
  • Kartu kuning: 2 - 1
  • Kartu merah: 0 - 0

*)Mahasiswa magang jurusan Ilmu Komunikasi UTM

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: pazzidifanta