Cheng Yu Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono: Pu Shi Wu Hua

Wakil Bupati Ngawu Ony Anwar Harsono dan istri berfoto nrsma--
NGAWI, HARIAN DISWAY -- Ony Anwar Harsono ingin terus bekerja nyata. Pantang hanya omon-omon. Sebab, ia sadar betul bahwa, sebagaimana ditegaskan Deng Xiaoping, negarawan yang menjadikan Tiongkok semaju sekarang, "空谈误国" (kōng tán wù guó): omong kosong akan mencelakakan bangsa dan negara.
Itulah mengapa, bupati Ngawi dua periode tersebut selalu mewanti-wanti dirinya, "Bekerjalah dalam sunyi, dan biarkan prestasimu yang berteriak."
Ia mungkin terinspirasi oleh angsa yang sedang berenang: tampak tidak melakukan apa-apa di permukaan, tapi sebenarnya kedua kakinya tak henti-hentinya melakukan pergerakan. Bukan malah seperti yang dilukiskan Dao Yuan 道原, biksu ternama era dinasti Song, "雷声甚大,雨点全无" (léi shēng shèn dà, yǔ diǎn quán wú): bunyi gunturnya kelewat menggelegar, hujannya justru tidak ada.
Tak berhenti di situ, Ony juga memegang teguh petuah Jawa yang bunyinya, "Sepi ing pamrih, rame ing gawe" (bekerja dengan giat dan ikhlas tanpa mengharapkan imbalan). Ia barangkali berpedoman pada wejangan Syekh Musthafa Al-Ghalayain, ulama terkemuka dari Beirut, dalam kitab 'Idzatun Naasyi'iin-nya, "Al-'amalu jasam, ruuhuhul ikhlaash" (amal perbuatan ibarat jasad, sedangkan ruhnya ialah sikap ikhlas).
Kendati tidak mengharap balasan, bukan berarti Ony bekerja serampangan. Pasalnya, ia tahu bahwa Kanjeng Rasul menyabdakan, "Sesungguhnya Allah mencintai seseorang yang apabila bekerja, mengerjakannya secara profesional" (innallaah 'azza wajalla yuhibbu idzaa 'amila ahadukum 'amalan ayyutsqinah).
Maka tak heran bila Ony didukung semua partai politik di Ngawi dan bisa dua kali berturut-turut menang melawan kotak kosong sebagai bupati. Kemenangannya pun mutlak: di atas 94%. Sebelum menjadi bupati sejak 2021, ia juga telah dua kali menjabat wabup: 2010-2015 dan 2015-2020.
Kinerja andal yang ditopang dengan pengalaman panjang Ony mengantarkan Ngawi menjadi lumbung padi terbesar di Indonesia dengan produksi padi 762,29 ribu ton Gabah Kering Giling (GKG) pada 2024 kemarin.
Selamat, Pak Ony! Jangan pernah berhenti untuk "朴实无华" (pǔ shí wú huá): berbicara dan bekerja dengan apa adanya. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: